Ia tengah menempuh pendidikan doktoral dengan jurusan Pengembangan Sumber Daya Manusia (PSDM) di Unair. Pendidikannya ini dimulai sejak 2023.
Saat ini, Ashanty sudah berusia 41 tahun. Namun, ia tetap gigih melanjutkan pendidikan.
Menilik riwayatnya, Ashanty meraih gelar Sarjana dari jurusan Hubungan Internasional, Universitas Paramadina pada 2005. Selang beberapa tahun, ia kuliah S2 jurusan Manajemen di Universitas Bina Nusantara hingga lulus.