Tak hanya modelnya yang beragam, gamis juga tersedia dari berbagai bahan seperti tunik, sutra, katun, dan lain sebagainya. Meski banyak ragamnya, ciri khas gamis tetap dapat terlihat pada setiap desain, yakni memiliki sedikit lekukan pada bagian pinggang.
Gamis selalu cocok untuk menghadiri acara formal maupun non formal. Kesan yang didapatkan dari gamis adalah elegan dan anggun. Gamis juga tampak lebih syar'i jika dibandingkan dengan tunik.
3. Sarimbit
Sarimbit sering dikenal sebagai baju seragam keluarga atau baju couple. Sarimbit juga identik dengan motif batik. Sebenarnya sarimbit memang merupakan baju keluarga untuk menunjukkan kekompakan. Warna, motif, dan desain baju senada antara ayah, ibu, dan mungkin juga anak-anak.
Bahan pembuatan sarimbit bisa beragam, seperti sutra, katun, dan lain sebagainya. Namun batik memang paling popular di antara semuanya sehingga seakan-akan sarimbit identik dengan batik.
Keserasian desain, warna, dan motif inilah yang membuat banyak orang memilih sarimbit sebagai baju untuk keluarga. Selain untuk halal bihalal Hari Raya Idul Fitri, sarimbit juga cocok dikenakan untuk menghadiri acara pernikahan.
Pilihan Kain yang Adem dan Nyaman untuk Baju Lebaran
Memilih bahan pakaian yang nyaman sangat penting, terutama untuk menghadapi cuaca panas saat Lebaran. Kain yang adem dan mudah menyerap keringat akan membuat aktivitas silaturahmi lebih nyaman. Berikut beberapa jenis kain terbaik yang bisa menjadi pilihan untuk baju Lebaran Anda.
Baca Juga: Bukan Cuma Buat Lebaran, Ini Rahasia Baju Koko Jadi Outfit Kekinian
1. Katun atau Cotton Combed
Cotton combed adalah pilihan paling populer untuk pakaian yang adem. Terbuat dari serat kapas murni, kain ini memiliki tekstur halus, ringan, dan mudah menyerap keringat. Selain nyaman di kulit, bahan ini juga tahan lama dan cocok untuk berbagai model pakaian.