Koleksi 21 Tanah dan Bangunan Ridwan Kamil, Kini Hunian Digeledah KPK

Selasa, 11 Maret 2025 | 16:02 WIB
Koleksi 21 Tanah dan Bangunan Ridwan Kamil, Kini Hunian Digeledah KPK
Ridwan Kamil. [Tangkapan layar YouTube]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rumah eks Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil digeledah Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Senin (10/3/2025). Penggeledahan itu terkait dengan dugaan korupsi dana iklan Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten (BJB).

Penggeledahan rumah Ridwan Kamil didasarkan oleh keterangan saksi soal ada atau tidak kaitannya dengan perkara BJB.

Kini rumahnya digeledah, segala hal tentang Ridwan Kamil ikut dikuliti. Salah satunya soal aset tanah dan bangunan yang dia miliki.

Koleksi Tanah dan Bangunan Ridwan Kamil

Melansir LHKPN tahun 2023, Ridwan Kamil memiliki kekyaan total Rp 22.757.418.269 atau Rp 22 miliar. Dari kekayaan tersebut, aset paling banyak milik Ridwan Kamil ada pada tanah dan bangunan yakni Rp 17.857.551.000 atau Rp17 miliar.

Ridwan Kamil melaporkan punya tanah dan bangunan yang tersebar di Kota Bandung dan Gianyar. Berikut rinciannya:

Ridwan Kamil saat menjadi Cagub Nomor Urut 01 Jakarta. [Suara.com/Lilis Varwati]
Ridwan Kamil saat menjadi Cagub Nomor Urut 01 Jakarta. [Suara.com/Lilis Varwati]


1. Tanah seluas 250 m2 di Kab/Kota Bandung, hibah dengan akta Rp 5.000.000

2. Tanah seluas 300 m2 di Kab/Kota Bandung, hibah dengan akta Rp 6.000.000

3. Tanah seluas 480 m2 di Kab/Kota Bandung, hibah dengan akta Rp 6.720.000

Baca Juga: Intip Gaji Kim Soo Hyun yang Pilih Pacaran dengan Anak di Bawah Umur

4. Tanah seluas 600 m2 di Kab/Kota Bandung, hibah dengan akta Rp 8.400.000

5. Tanah seluas 610 m2 di Kab/Kota Bandung, hibah dengan akta Rp 8.540.000

6. Tanah seluas 550 m2 di Kab/Kota Bandung, hibah dengan akta Rp 11.000.000

7. Tanah seluas 660 m2 di Kab/Kota Bandung, hibah dengan akta Rp 13.200.000

8. Tanah seluas 1.100 m2 di Kab/Kota Bandung, hibah dengan akta Rp 15.400.000

9. Tanah seluas 636 m2 di Kab/Kota Bandung Barat, hasil sendiri Rp 40.704.000

10. Tanah seluas 3.480 m2 di Kab/Kota Bandung, hibah dengan akta Rp 69.600.000

11. Tanah dan bangunan seluas 39 m2/64 m2 di Kab/Kota Kota Bandung, hasil sendiri Rp 208.007.000

12. Tanah seluas 330 m2 di Kab/Kota Gianyar, hasil sendiri Rp 210.000.000

13. Bangunan seluas 26 m2 di Kab/Kota Bandung Barat, hasil sendiri Rp 276.270.000

14. Tanah seluas 104 m2 di Kab/Kota Kota Bandung, hasil sendiri Rp 351.000.000

15. Tanah seluas 104 m2 di Kab/Kota Kota Bandung, hasil sendiri Rp 351.000.000

16. Tanah seluas 105 m2 di Kab/Kota Kota Bandung, hasil sendiri Rp 354.375.000

17. Tanah seluas 105 m2 Kab/Kota Kota Bandung, hasil sendiri Rp 354.375.000

18. Tanah dan bangunan seluas 19 m2/90 m2 di Kab/Kota Jakarta Selatan, hasil sendiri Rp 1.548.295.000

19. Tanah dan bangunan seluas 373 m2/382 m2 Kab/Kota Kota Bandung, hasil sendiri Rp 2.734.015.000

20. Tanah seluas 1.255 m2 di Kab/Kota Kota Bandung, hasil sendiri Rp 4.699.975.000

21. Tanah seluas 1.585 m2 di Kab/Kota Bandung Barat, hasil sendiri Rp 6.585.675.000

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI