Suara.com - Komika Abdel Achrian berhasil mencuri perhatian dengan kemunculannya sebagai news anchor atau pembawa berita. Momen itu dibagikan oleh Abdel sendiri melalui akun X miliknya.
"An**y News Anchor," tulis Abdel dikutip pada Senin (10/3/2025).
Saat itu, Abdel Achrian membawakan program Sapa Indonesia Malam Akhir Pekan yang tayang di Kompas TV. Abdel tengah membawakan berita Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi yang membongkar tempat wisata di Puncak Bogor, Hibisc Fantasy.
"Pembongkaran lahan wahana wisata Hibisc Fantasy di Puncak Bogor memasuki hari kedua. Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi meminta pemerintah Kabupaten Bogor membongkar bangunan ilegal yang ada di lahan Hibisc Fantasy Puncak," tutur Abdel dengan lancar.
Komika satu ini tampil dengan setelan jas hitam rapi saat membawakan program berita tersebut.
Cuplikan video yang dibagikan Abdel Achrian itu berhasil mencuri perhatian warganet.
"Jujur kemaren juga kaget nonton berita di Kompas TV, pembawa beritanya Cing Abdel! Ini contoh bahwa lo bisa switch karir kapan aja dalam hidup lo selama berani sih," tulis warganet.
"Ternyata jalan karir itu panjang ya, mulai dari serial komedi, pembawa acara religi, sekarang news anchor an**y mantap cing," komentar warganet.
"intonasi dan artikulasinya bagus banget, kalau gue tutup mata udah ngira news anchor beneran kali ya," imbuh yang lain.
Baca Juga: Disentil Gak Nyenggol Gilga Sahid Gak Makan, Nopek Novian Beri Balasan Menohok
Namun, ini tampaknya bukan kali pertama Abdel muncul menjadi news anchor di televisi. Pada 2024 lalu, Abdel juga menjadi pembawa berita di program yang sama. Hal itu diketahui dari unggahannya bersama news anchor Frisca Clarissa.