Kisah Tissa Biani Pernah Jadi Pejuang Jerawat Selama 4 Tahun: Ini Sangatlah Manusiawi

Minggu, 09 Maret 2025 | 16:18 WIB
Kisah Tissa Biani Pernah Jadi Pejuang Jerawat Selama 4 Tahun: Ini Sangatlah Manusiawi
Tissa Biani Kisahkah Perjalanannya Berjuang Melawan Jerawat (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tissa Biani baru-baru ini membagikan perjalanan panjangnya dalam menghadapi jerawat selama empat tahun. Dalam unggahan Instagram yang viral, ia dengan jujur menceritakan bagaimana perjuangannya melawan jerawat bukan hanya soal perawatan kulit, tetapi juga tentang menerima diri sendiri.

"Aku pernah menjadi #AcneFighter selama 4 tahun lamanya, segala macam usaha telah kulakukan," tulis Tissa dalam caption unggahannya seperti dikutip pada Minggu (9/3/2025).

Bintang film Agak Laen itu mengungkapkan bahwa selama periode itu, ia merasakan berbagai emosi yang campur aduk setiap kali bercermin. 

"Nangis, malu, tiap bertemu orang-orang terdekat, dan selalu bertanya-tanya semua ini kapan berakhir," lanjut Tissa.

Perjalanan Menerima Diri Sendiri

Jerawat bagi banyak orang, terutama perempuan, sering kali bukan hanya masalah kulit, tetapi juga berdampak pada kepercayaan diri. 

Tissa mengakui bahwa selama bertahun-tahun, ia harus menghadapi pertanyaan dan tatapan orang-orang mengenai kondisi kulitnya. Namun, di balik itu semua, ia belajar banyak hal berharga, terutama tentang kesabaran dan penerimaan diri.

"Aku belajar menjadi pribadi yang lebih sabar dan menerima diriku bahkan saat kulitku tidak sempurna," ungkapnya. 

Kekasih Dul Jaelani itu jiga menyadari bahwa obat paling mujarab bukan hanya sekadar produk skincare atau perawatan medis, tetapi juga keikhlasan hati dan mencintai apa yang sudah ditakdirkan oleh Tuhan.

Baca Juga: Review Anime Kill la Kill, Ketika Pakaian Menjadi Simbol Perjuangan

Kini, setelah melewati perjalanan panjang tersebut, kondisi kulit Tissa sudah membaik. Dengan penuh rasa syukur, ia menuliskan, "Alhamdulillah Masya Allah Tabarakallah, semuanya sudah membaik sekarang."

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI