Suara.com - Kisah pilu disampaikan konten kreator Devy Anastasia saat bertandang ke podcast Denny Sumargo. Jebolan MasterChef Indonesia Musim ke-9 itu mengungkap kisah pilu keluarganya di masa lalu.
Bagaimana tidak? Diakui Devy, ibunya meninggal dunia akibat kekejaman suaminya sendiri, alias ayah Devy.
"Waktu itu gue masih kecil banget, dan maksudnya tahunya dari saudara-saudara," ucap Devy, dilihat di potongan video unggahan TikTok @/obrolanpodcast, Jumat (7/3/2025).
Menurut Devy, orangtuanya berprofesi sebagai importir barang. Tak heran jika Devy dan keluarganya sempat hidup bergelimang harta, bahkan memiliki dua rumah.
"Pokoknya waktu itu Papa dan Mama emang orang yang tukang pergi, memang kerjaannya tukang impor. Yang satu impor sparepart komputer, yang satu impor baju, waktu itu baju-baju dari China kan hits banget," kata Devy.
Kesibukan pekerjaan membuat Devy dan saudaranya kerap ditinggal berhari-hari di rumah hanya dengan pengasuh. Hingga suatu hari orangtuanya izin pergi tetapi tidak kembali.
"Dulu tinggalnya di cluster gitu. Ada satu buat rumah kita tinggal, ada satu lagi buat butik gitu, jadi tempat packing, cuma buat pajangan-pajangan doang," ujar Devy.
"Anak orang kaya gue dulu, Bos, (taraf perekonomian) oke banget," imbuhnya.
Ayahnya adalah seorang anak tunggal dan memiliki karier yang baik sebagai importir. Sementara ibu Devy juga berprofesi sebagai importir pakaian yang cukup sukses sampai memiliki butik sendiri.
Baca Juga: Merasa Dipermainkan, Denny Sumargo Ingin Farhat Abbas Segera Jadi Tersangka Kasus Pengancaman
Nahas, percekcokan di antara mereka menyebabkan tragedi dalam keluarga Devy. Emosi karena pertengkaran tersebut, ayah Devy tega menghabisi nyawa istrinya sendiri.