Suara.com - Pengacara Firdaus Oiwobo kembali membuat pernyataan kontroversial. Setelah mengaku memiliki sebuah gunung, kini Firdaus mengklaim memiliki koleksi mobil mewah seperti pengacara kondang yang sedang jadi seterunya, Hotman Paris.
Hotman Paris dan Firdaus Oiwobo kerap terlibat dalam adu sindiran di media sosial. Baru-baru ini, Firdaus menyindir koleksi Lamborghini milik Hotman saat berbincang dengan pengusaha Rudy Salim.
Dalam percakapan tersebut, Firdaus bertanya kepada Rudy Salim tentang harga Lamborghini terbaru milik Hotman Paris. Rudy pun mengungkapkan bahwa mobil tersebut memiliki nilai fantastis, yakni Rp 22 miliar.
Firdaus pun langsung meminta Rudy Salim mencarikan Lamborghini dengan harga yang jauh lebih tinggi. Ia menyebut angka Rp 22 miliar sebagai harga yang terlalu murah.
"Yang Cepek (Rp 100 miliar) cariin. Rp 22 miliar, murah banget," ujar Firdaus Oiwobo, dikutip dari Suara.com, Kamis (6/4/2025).
Pernyataan ini pun langsung menjadi sorotan publik. Pasalnya, Lamborghini dikenal sebagai merek mobil mewah dengan harga fantastis.
Lantas, seberapa kaya Firdaus Oiwobo?
Firdaus Oiwobo mengklaim memiliki aset bernilai triliunan rupiah. Sebelumnya, ia sempat mengaku memiliki tanah gunung ribuan hektare di wilayah Parung, yang membuat publik bertanya-tanya tentang sumber kekayaannya.
Dalam sebuah podcast bersama Richard Lee, Firdaus Oiwobo mengungkapkan bahwa aset yang dimilikinya terdiri dari tanah dan bangunan yang didapatkan melalui kemenangan dalam berbagai kasus hukum.
Saat ditanya mengenai nilai kekayaannya, ia mengklaim jumlahnya hampir mencapai triliunan rupiah.