Arti Piece of Cake, Istilah yang Dipakai Hotman Paris untuk Ledek Razman Arif Nasution

Kamis, 06 Maret 2025 | 16:33 WIB
Arti Piece of Cake, Istilah yang Dipakai Hotman Paris untuk Ledek Razman Arif Nasution
Hotman Paris Hutapea menghadiri sidang lanjutan melawan Razman Arif Nasution di Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Kamis (6/3/2025). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hotman Paris Hutapea mengejek Razman Arif Nasution sebelum berangkat sidang. Keduanya akhirnya kembali bertemu dalam sidang lanjutan dugaan kasus pencemaran nama baik di Pengadilan Negeri Jakarta Utara pada Kamis (6/3/2025).

Pada unggahan di akun Instagram miliknya, Hotman menyebut ia sengaja memakai pakaian termahal untuk menghadapi Razman dalam sidang.

"Hotman menuju pengadilan pakai baju jas termahal, biar si botak melihat betapa sedihnya dia sekarang kliennya pada kabur, sementara Hotman makin sukses," ujar Hotman Paris dikutip dari akun Instagram miliknya, Kamis (6/3/2025).

"Makanya mikir dulu kamu salah orang salah lawan, siapa yang membenci saya silakan tapi kalau kelewatan hadapi saya," imbuhnya.

Baca Juga: Bertemu Hotman Paris di Sidang Hari Ini, Razman Arif Nasution Bawa Doa Kiai dari Sumenep

Hotman berkelakar ia sudah berpengalaman melawan berbagai konglomerat. Baginya melawan Razman adalah piece of cake.

"38 tahun bertarung melawan bebagai konglomerat, kalau cuma i botak dari daerah begitu piece of cake kalau kata orang bule," tandasnya.

Piece of cake dipakai Hotman untuk meledek Razman, apa maknanya?

Melansir dari laman Cambridge, a piece of cake merupakan idiom yang menunjukan betapa mudahnya seseorang atau sesuatu tertentu untuk dilakukan atau dilawan. Seperti kata lain dari "mudah sekali" atau "ujian yang sangat mudah" bisa juga mengacu pada kata "gampang banget".

Baca Juga: Kedatangan Hotman Paris di Persidangan Diledek Razman Arif Nasution: Kalau Tepar, Ambulans Ada Tuh

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI