6 Makanan Khas Lebaran yang Wajib Dihidangkan di Meja Makan, Bikin Tamu Betah

Kamis, 06 Maret 2025 | 14:55 WIB
6 Makanan Khas Lebaran yang Wajib Dihidangkan di Meja Makan, Bikin Tamu Betah
Ilustrasi rendang daging (Freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lebaran menjadi hari yang dinanti-nantikan oleh seluruh umat Muslim di dunia. Setelah melaksanakan salat Idul Fitri, biasanya umat Muslim di Indonesia melakukan salam-salaman dan bermaaf-maafan dengan keluarga.

Setelah itu, menjadi momen yang tepat untuk menyantap sajian makanan khas Lebaran bersama keluarga. Ada beberapa makanan yang wajib untuk dihindangkan. Apa saja?

1. Opor Ayam

Lebaran terasa kurang jika tidak menyantap opor ayam. Untuk itu, makanan ini tidak boleh absen di meja makan saat Lebaran.

Opor ayam bisa dimasak dengan berbagai variasi, tergantung selera. Ada opor ayam berkuah santan dan tanpa santan. Selain itu, opor ayam bisa dimasak dengan bumbu kuning atau putih.

2. Ketupat

Makanan satu ini juga tidak boleh ketinggalan. Ketupat biasanya dibuat beberapa hari sebelum hari Lebaran tiba. Ketupat ini sangat cocok disantap bersama makanan Lebaran lainnya, seperti opor ayam hingga sambal goreng.

Anda bisa membuat ketupat sendiri di rumah atau membeli ketupat yang sudah siap santap di pasar.

3. Sambal Goreng

Baca Juga: Zakat Fitrah Kapan Mulai Dibayar? Ini Penjelasannya

Selain opor ayam, sambal goreng juga menjadi makanan yang selalu ada di meja makan ketika Lebaran tiba. Biasanya, sambal goreng dimasak dengan santan dan bumbu lainnya, seperti cabai, bawang, dan lengkuas.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI