Puasa tapi Belum Mandi Wajib, Sah atau Tidak? Ini Penjelasan Lengkapnya

Rabu, 05 Maret 2025 | 15:04 WIB
Puasa tapi Belum Mandi Wajib, Sah atau Tidak? Ini Penjelasan Lengkapnya
hukum puasa tapi belum mandi wajib (Pexels)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Puasa Ramadhan hukumnya wajib. Oleh karena itu setiap Muslim yang sudah aqil baligh wajib berpuasa. Lantas muncul pertanyaan, bagaimana hukum puasa tapi belum mandi wajib? Berikut ini penjalasannya.

Penting untuk diketahui bahwa setiap orang wajib bersuci dengan Mandi wajib setelah selesai hadas besarnya. Adapun hadas besar yaitu kondisi tidak suci baik laki-laki maupun perempuan aqil balig karena beberapa hal berikut:

  • Berhubungan suami istri (jima')
  • Keluar air mani (sperma)
  • Haid (menstruasi) bagi wanit
  • Nifas (masa setelah perempuan melahirkan)
  • Meninggal dunia (kecuali mati syahid)

Dalam syariat Islam, suci dari hadas besar adalah syarat sah beberapa ibadah, seperti sholat, thawaf, dan menyentuh Al-Quran. Maka dari itu, seseorang wajib bersuci dengan mandi wajib setelah selesai hadas besar.

Nah yang menjadi pertanyaan, bagaimana hukum puasa tapi belum mandi wajib? Apakah puasanya tetap sah atau tidak? Untuk mengetahuinya, mari simak berikut ini penjelasannya.

Baca Juga: Hukum Pakai Minyak Kayu Putih Saat Puasa, Batal atau Tidak?

Hukum Puasa Jika Belum Mandi Wajib

Hukum puasa jika belum mandi wajib sampai tiba waktu imsak, mengenai hal ini ada perbedaan pendapat ulama. Namun menurut pendapat jumhur ulama, hukum puasa bagi yang belum mandi wajib adalah sah.

Hal ini tercantum dalam hadis yang diriwayatkan oleh Imam Bukhori dari Sayyidah Aisyah dan Ummu Salamah ra. Adapun bunyi hadis sebagai berikut:

" Sesungguhnya Nabi Shallallahu 'alaihi wa sallam memasuki waktu subuh dalam keadaan junub karena jima' dengan istrinya, kemudian ia mandi dan berpuasa (HR. Bukhari).

Dalam Alquran, tidak ada ayat Al Quran yang secara jelas bahwa puasa tidak sah jika belum mandi wajib sampai tiba waktu imsak atau subuh. Selain itu, Jumhur ulama juga berpendapat bahwa kesucian bukan menjadi syarat sah puasa.

Namun penting untuk diketahui juga bahwa meski puasa tetap sah, namun orang yang telah selesai berhadas besar harus tetap melakukan mandi wajib untuk melaksanakan sholat subuh. Karena suci dari hadas besar adalah syarat sah sholat.

Baca Juga: Hukum Memakai Headset, Benarkah Bisa Membatalkan Puasa?

Jika tidak setelah hadas besar tidak melakukan mandi wajib padahal harus melaksanakan sholat subuh, maka shalatnya tidak sah karena perbuatan tidak dibenarkan salam syariat Islam. Bahkan perbuatan tersebut dihitung sebagai dosa.

Jadi kesimpulannya, menurut jumhur ulama, puasa Ramadhan hukumnya tetap sah meskipun belum mandi wajib setelah berhadas besar hingga imsak tiba. Namun, wajib hukumnya mandi wajib setelah tiba waktu Subuh untuk melaksanakan sholat dalam keadaan suci.

Demikian penjelasan mengenai hukum puasa tapi belum mandi wajib yang penting untuk diketahui. Semoga artikel ini bermanfaat!

Kontributor : Ulil Azmi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI