Suara.com - Kabarnya libur Idul Fitri 2025 akan dipercepat dari rencana awal. Nah untuk selengkapnya, simak berikut ini rincian jadwal libur sekolah terbaru lengkap dengan aturan terbaru libur Lebaran sesuai ketentuan Pemerintah.
Diberitakan sebelumnya bahwa libur Lebaran 2025 akan dimulai tanggal 26 Maret 2025. Ini tercantum dalam SEB 3 Menteri. Dalam SEB tersebut juga tercantum bahwa libur Lebaran 2025 akan berakhir tanggal 8 April 2025.
Namun baru-bari ini Abdul Mu’ti selaku Mendikdasmen menyampaikan bahwa libur Lebaran 2025 akan ada perubahan. Adapun libur Lebaran yang awalnya dimulai tanggal 26 Maret 2025 dipercepat menjadi tanggal 21 Maret 2025.
"21-28 Maret dan 2-8 April itu libur Idul Fitri sekolah atau madrasah atau satuan pendidikan keagamaan," ucap Abdul Mu’ti di Jakarta Pusat pada Senin (3/3/2025).
Baca Juga: Ide Hampers Lebaran Anti-Mainstream, Tampil Beda dengan Box Eksklusif
Abdul Mu’ti kembali menambahkan bahwa kegiatan sekolah akan kembali berjalan pada tanggal 9 April 2025. Menurutnya, perubahan aturan libur Lebaran 2025 ini telah disepakati oleh Kemendagri dan Kemenag.
"9 April 2025 mulai belajar lagi di sekolah, madrasah, dan satuan pendidikan keagamaan," tambah Abdul Mu’ti
Namun meski sudah disetujui oleh Kemendagri dan Kemenag, aturan baru jadwal libur Lebaran 2025 tetap harus menuggu Surat Edaran Bersama (SEB) 3 Menteri. Saat ini, SEB 3 Menteri tersebut sedang menunggu proses tanda tangan.
Adapun perubahan jadwal libur Lebaran 2025 ini sebenarnya untuk menyesuaikan kebijakan Kementerian Perhubungan mengenai Work From Anywhere (WFA) yang dimulai tanggal 24 Maret 2025 mendatang.
"Perubahan ini sesuai dengan pertemuan kami dengan Kementerian Perhubungan, sesuai dengan peraturan tentang WFA," ucap Mu'ti lagi.
Baca Juga: 10 Ide Kreatif Hampers Lebaran Buatan Sendiri, Lebih Hemat dan Bermakna
Jika SEB 3 Menteri tentang aturan baru jadwal libur Lebaran 2025 sudah ditandatangani, maka aturan libur Lebaran 2025 tersebut secara resmi diberlakukan di Sekolah atau Madrasah atau Satuan Pendidikan.
Nah untuk lebih jelasnya, simak berikut ini rincian aturan terbaru tentang perubahan jadwal libur sekolah edisi Ramadhan dan Lebaran 2025 yang sedang dalam proses tanda tangan.
- Para peserta didik belajar mandiri di rumah atau lingkungan keluarga, tempat ibadah, dan masyarakat berlangsung pada tanggal 27 Februari - 5 Maret 2025
- Peserta didik kembali belajar di sekolah atau madrasah atau satuan pendidikan keagamaan berlangsung pada tanggal 6-20 Maret 2025
- Libur Ramadhan dan Lebaran Idul Fitri 2025 bagi sekolah atau madrasah atau satuan pendidikan keagamaan berlangsung pada tanggal 21-28 Maret hingga 2-8 April 2025:
- Proses belajar mengajar kembali dilakukan di sekolah atau madrasah atau satuan pendidikan keagamaan mulai berlangsung pada tanggal 9 April 2025
Demikian informasi mengenai rincian jadwal libur sekolah terbaru lengkap dengan aturan terbaru Pemerintah melalui Mendikdasmen tentang libur Lebaran yang diperpanjang. Semoga Artikel ini bermanfaat!
Kontributor : Ulil Azmi