Rumahnya Juga Kebanjiran, Viral Istri Wali Kota Bekasi Mengungsi di Hotel Tuai Perdebatan

Rabu, 05 Maret 2025 | 11:31 WIB
Rumahnya Juga Kebanjiran, Viral Istri Wali Kota Bekasi Mengungsi di Hotel Tuai Perdebatan
Istri Wali Kota Bekasi, Wiwiek Hargono, Turun Langsung Temui Korban Banjir (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Walikotanya ngungsi di hotel rakyat ngungsi di tenda. Di mana hati nuraninya," tambah yang lain.

"Nginep mah nginep ajah ga usah diumbar gitu. Apalagi walikota. Sementara rakyat nya lagi kesusahan cari tempat," ucap netizen.

Namun, di tengah sorotan ini, Wiwiek Hargono sebenarnya telah menunjukkan kepeduliannya dengan turun langsung ke lokasi banjir. Dalam unggahan di Instagram pribadinya sejak Senin (3/3/2025), ia membagikan informasi kontak darurat evakuasi dan mengimbau warga untuk tetap waspada.

Pada Selasa (4/3/2025), saat banjir masih melumpuhkan beberapa wilayah, Wiwiek Hargono juga terlihat mengunjungi daerah terdampak, seperti Kelurahan Kayuringin Jaya. 

Dalam video yang beredar, ia membagikan makanan ringan kepada warga dan membantu seorang ibu naik ke perahu karet untuk dievakuasi. Di akun Instagram @prokopimkotabekasi, ia dan timnya juga terekam membagikan makanan siap saji untuk korban banjir.

"Tetap waspada dan jaga keselamatan di tengah banjir. Semoga semua dalam keadaan baik dan segera diberikan kemudahan," tulisnya di media sosial.

Langkah ini mendapat apresiasi dari beberapa warga, tetapi tetap tidak meredam kritik netizen yang terlanjur kecewa. Bagi sebagian orang, menginap di hotel di tengah penderitaan warga terdampak tetap dianggap sebagai tindakan yang kurang sensitif.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI