4 Ide Bagi-bagi Takjil Unik dan Segar, Indahnya Berbagi di Bulan Ramadhan

Minggu, 02 Maret 2025 | 20:23 WIB
4 Ide Bagi-bagi Takjil Unik dan Segar, Indahnya Berbagi di Bulan Ramadhan
ide bagi-bagi takjil (Pixabay)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Selain menjalankan ibadah puasa dan melaksanakan salat wajib, Anda juga dapat menambah pahala selama bulan penuh berkat ini dengan berbagi takjil. Anda dapat membelinya, atau membuatnya. Beberapa ide bagi-bagi takjil bisa Anda lihat di sini, sehingga Anda tidak perlu bingung memikirkannya.

Takjil sendiri biasanya berupa makanan ringan dengan rasa yang manis atau gurih, dan disantap untuk membatalkan puasa. Tidak berlebihan, niat awal konsumsi takjil adalah menyegerakan membatalkan puasa, dan sedikit mengisi perut untuk melanjutkan aktivitas sebelum kemudian makan berat.

Beberapa ide bagi-bagi takjil yang menarik bisa Anda cermati di bawah ini.

1. Ragam Jenis Bubur

Bubur manis atau ‘jenang’ bisa menjadi salah satu ide bagi-bagi takjil yang menarik. Pasalnya makanan ini memiliki rasa yang legit, tekstur yang unik, serta lezat. Di waktu bersamaan, makanan ringan ini juga akan cukup untuk mengganjal perut selama beberapa saat.

Siapkan bubur yang ingin dibagikan dan pisahkan santan yang menjadi pelengkap bubur tersebut sehingga makanan ini tetap segar saat disajikan.

2. Es Buah

Jadi salah satu menu takjil paling diburu, kesegaran berbagai macam buah yang dipotong kecil yang disiram dengan susu dan sirup tidak bisa dibantahkan. Selain memberikan nuansa segar, kadar gula yang ada di dalamnya juga bisa mengembalikan tenaga yang sudah menipis.

Es buah juga jadi takjil yang cukup sehat, selama Anda tidak menambahkan terlalu banyak sirup atau susu kental manis di dalamnya.

Baca Juga: Kapan Waktu yang Tepat Baca Doa Buka Puasa Ramadhan 2025, Sebelum atau Sesudah?

3. Berbagai Jenis Gorengan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI