Suara.com - Seiring dengan pemakaiannya yang semakin luas, saat ini kursus AI online sangat banyak diminati, bahkan bagi para pelajar di Indonesia. Meski bisa dipelajari secara otodidak, Anda akan lebih mudah memahami Artificial intelligence (AI) dengan mengikuti kursus online.
Jika sudah memiliki bekalnya, Anda diharapkan mampu merancang, mengembangkan, dan menerapkan solusi AI di berbagai bidang.
Rekomendasi Kursus AI Online untuk Pelajar Indonesia
Berikut adalah beberapa tempat yang bisa Anda pertimbangkan ketika ingin mempelajari dan memahami AI lebih dalam.
1. Mini bootcamp AI Belajarlagi
Baca Juga: Ironi Penulis di Tengah Gempuran AI: Otak Diperas, Gaji Tidak Dibayar
Sebagai salah satu platform yang menyediakan kelas hardskilla, Belajarlagi tentu membuka kelas untuk mempelajari AI. Kelas ini bahkan dibuka untuk Anda yang tidak punya pengalaman sama sekali dengan AI.
Selain sesi kelas belajar langsung, Anda akan diberi akses untuk membuka materi kapan pun. Dengan mengikuti kelas ini Anda juga akan mendapatkan subscription ChatGpt untuk satu bulan.
2. Kursus AI dengan Google
Langsung dari ahlinya, Anda bisa mengikuti kursus AI online yang dibuka oleh Google. Di sini, Anda akan mendapatkan gambaran AI generatif dan penggunaan AI dengan tanggung jawab.
Kursus dari Google ini terdiri dari lima kelas yang diberi nama Skills Boost Google Cloud. Anda bisa mengikuti kursus dari Google dengan membayar US$29 per bulan.
Baca Juga: Intip Cara Telkom Perkuat Ekosistem AI melalui IndigoHub dan IndigoSpace
3. DeepLearning.Ai
Dipimpin oleh Dr.Andrew Ng, Deep Learning AI akan mengajarkan Anda wawasan luas tentang integrasi AI dalam berbagai bisnis. Jika masih bingung, Anda bisa memanfaatkan kursus gratis selama tujuh hari.
Jika dirasa cocok, Anda bisa mengikuti kelas AI dari DeepLearning dengan biaya US$79 per bulan. Di sini Anda akan mendapatkan empat modul dengan masing-masing berisi 8–10 video.
4. Kursus AI dari LinkedIn
Melalui LinkedIn Learning, para pelajar Indonesia bisa mengikuti kursus AI online secara cukup mendalam. Pasalnya, di sini Anda bukan hanya dilatih tentang generated AI tulisan, tetapi juga gambar.
Anda bisa mencoba kursus AI gratis dari LinkedIn selama satu bulan. Berikutnya, Anda bisa berlangganan dengan biaya US$14,99 yang dibayarkan per tahun.
5. Kursus AI dari Kominfo
Demi mendukung masyarakat mengikuti perkembangan AI, Kominfo rupanya juga menyediakan kursus untuk kecerdasan buatan ini.
Kursus AI dari Kominfo tentu saja dibimbing oleh para instruktur dan tenaga ahli yang siap menjawab berbagai pertanyaan Anda. Hanya saja, Anda mungkin tidak bisa mengikutinya sewaktu-waktu karena kursus ini memiliki periode tertentu.
6. Kelas AI bersama Tokopedia Academy
Rekomendasi kursus AI online untuk pelajar Indonesia berikutnya datang dari Tokopedia Academy. Pelatihan di sini tentu saja akan memfokuskan tentang peranan AI dalam dunia bisnis.
Karena terarah, Anda akan lebih mudah mengimplementasikan pemakaian AI dalam menghadapi kustomer sehari-hari.
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri