Suara.com - Agnez Mo telah divonis bersalah dalam perkaranya melawan Ari Bias dan diharuskan membayar denda Rp1,5 miliar. Keputusan ini disambut dengan pro dan kontra, di mana Ahmad Dhani menjadi salah satu yang ikut bersuara lantang.
Dhani sempat menyebut pihaknya sudah berusaha menghubungi Agnez agar masalah tidak melebar. Namun Agnez disebut mendiamkannya saja.
Kekinian Agnez mengklarifikasi bahwa dirinya tidak pernah dihubungi Dhani dalam konteks masalah Ari. Justru Dhani menghubungi Agnez untuk meminta dukungan menjadi Anggota DPR RI.
"Sekitar 8 bulan yang lalu, dia (Dhani) itu ada hubungin tapi soal minta video mendukung dia di DPR. Jadi nggak ada konteksnya sama sekali dengan yang ini," kata Agnez di podcast Deddy Corbuzier, dilihat pada Kamis (20/2/2025).
Dhani terpantau ikut reaktif setelah Agnez muncul di podcast Deddy. Hal ini membuat publik jadi membandingkan sosok Agnez dan Dhani, termasuk dari segi tarif manggungnya.
Tarif Manggung Agnez Mo

Penyanyi bernama lengkap Agnes Monica Muljoto itu pernah menjadi buah bibir karena disebut sering memberikan rate harga selama beberapa hari sebelum acara berlangsung.
"Kalau Agnes Monica bukan sulit dinego, tapi dia lebih, ngasih harganya suka mepet. Jadi suka mepet, kayak H-2 sebelum acara," ungkap seorang talent artis di unggahan akun TikTok @/agnezmo.united.
"Tapi biasanya ngasih harganya baru H-2, kadang H-3, jadinya mepet. Jadi kita kan harus nyiapin pembayarannya juga harus tergesa-gesa," lanjutnya.
Baca Juga: Daftar Lagu Ciptaan Ari Bias Selain 'Bilang Saja' Milik Agnez Mo: Diva Sekelas KD Ikut Nyanyikan
Sayangnya tidak ada informasi detail soal rate card Agnez, tetapi pada tahun 2019 lalu, pelantun "Tak Ada Logika" itu dikabarkan mematok tarif antara Rp100-150 juta untuk 1-2 lagu.