Paw Patrol Adventure Bay Bounce Ajak Anak dan Orangtua Bermain Membangun Bonding

Iman Firmansyah Suara.Com
Minggu, 16 Februari 2025 | 15:25 WIB
Paw Patrol Adventure Bay Bounce Ajak Anak dan Orangtua Bermain Membangun Bonding
(Dok: Istimewa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Anak-anak tumbuh dengan baik saat mereka merasa aman, dicintai, dan diperhatikan. Seperti dianjurkan UNICEF, para orangtua bisa menciptakan perasaan aman dengan membangun keterikatan (bonding) dengan anak.

Organisasi PBB yang berfokus pada kesejahteraan anak itu menyebut salah satu cara untuk melekatkan bonding dengan si kecil ialah dengan bermain bersama.

Dengan bermain bersama, orangtua menunjukkan kepada anak bahwa mereka dihargai dan menyenangkan untuk diajak bermain. Meski begitu, orangtua harus benar-benar fokus dan memberikan perhatian penuh saat bermain bersama.

Di saat seperti ini, orangtua bisa nikmati melihat dunia dari sudut pandang si kecil. Pada saat yang sama, saat-saat menyenangkan dan tertawa bersama ketika bermain, tubuh akan melepaskan endorfin, hormon perasaan senang, yang meningkatkan perasaan nyaman bagi orangtua dan anak.

Nickelodeon, jenama hiburan ternama anak-anak, menyadari kebutuhan anak untuk merasakan bonding dengan orangtua. Sebagai jenama yang menempatkan anak dalam setiap kegiatan, Nickelodeon bersama Play Culture Co. Ltd dan bekerja sama dengan Carstensz Mall menggelar Paw Patrol Adventure Bay Bounce.

Ini merupakan sebuah pop-up event yang ditujukan sebagai destinasi hiburan, tempat bermain, sekaligus berkreativitas bagi si kecil dan orangtua.

Paw Patrol Adventure Bay Bounce dibuka mulai 23 Desember 2024 hingga 6 April 2025 di Carstensz Mall, Serpong, Tangerang, Banten. Ajang ini akan menghadirkan dunia Paw Patrol, karakter Nickelodeon yang paling digemari anak-anak Indonesia.

Di Paw Patrol Adventure Bay Bounce, anak-anak bisa menjajal petualangan di enam wahana seru persis seperti yang ada di dalam Kota Adventure Bay. Ada Adventure Bay Ball Pit yang dipenuhi bola-bola berukuran kecil, Seal Island, Adventure Bay Lookout Tower and Slide, Adventure Bay Bridge, dan City Hall. Setiap wahana dijamin keamanannya karena selalu ada petugas yang mengawasi.

Tak hanya menikmati keseruan beraktivitas di Kota Adventure Bay, orangtua dan anak juga bisa berkreasi dalam DIY activities. Orangtua bisa duduk bersama mewarnai gambar karakter Paw Patrol serta membuat badges dan tas Paw Patrol. Kegiatan ini diharapkan akan menumbuhkan kreativitas anak sekaligus membangun bonding dengan orangtua.

Baca Juga: Ini Pekerjaan Anak-Anak Dono Warkop, Cerita Lawas Si Bungsu soal Uang Bikin Indro Nangis

Pada acara Grand Opening yang digelar Minggu, 16 Februari 2025, Paw Patrol Adventure Bay Bounce menggelar Kids Fun Race, yakni menyelesaikan rintangan di pop-up event ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI