Bucin Parah, Angga Yunanda Pesan Baju Pengantin Khusus dari Bahan Gaun Shenina Cinnamon

Ruth Meliana | Elvariza Opita
Bucin Parah, Angga Yunanda Pesan Baju Pengantin Khusus dari Bahan Gaun Shenina Cinnamon
Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon. (Instagram/angga)

Angga Yunanda ternyata sudah memesan baju pengantinnya sejak Agustus 2024.

Suara.com - Sudah hampir sepekan berlalu sejak pernikahan Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon pada Senin (10/2/2025), tetapi cerita di balik persiapannya tak henti meramaikan media sosial.

Salah satunya seperti yang dibongkar Wong Hang Tailor tempat Angga membuat baju pengantin. Usut punya usut, Angga sudah memesan rompi dan celana untuk pernikahannya sejak Agustus 2024.

Angga Yunanda sudah memesan baju pengantin dari Agustus 2024. [TikTok/@fatwongtailor01]
Angga Yunanda sudah memesan baju pengantin dari Agustus 2024. [TikTok/@fatwongtailor01]

"Hi kak selamat pagi. Aku ada rencana mau custom suit. Apakah bisa?" seperti itulah bunyi direct message (DM) yang dikirim Angga, ditilik di akun TikTok @/fatwongtailor01, Jumat (14/2/2025).

Bukan sembarang baju pengantin, Angga rupanya meminta agar celana dan rompinya dibuat dari bahan yang sama dengan gaun Shenina.

Baca Juga: Intip Baju Pernikahan Anak Anies Baswedan, Dirancang Khusus oleh Didit Hediprasetyo Anak Prabowo

Angga terpantau membuat dua setelan baju pengantin di Wong Hang Tailor. Yang pertama adalah busana untuk resepsi pernikahannya, yakni berupa kemeja putih, jas hitam, serta celana panjang putih.

"Ini bahan celana angga requested mau sama kayak gaun shenina, bucin bangetttt," tulis @/fatwongtailor01. "Ini 1 set buat resepsi."

Sedangkan setelan keduanya tampak serba putih, terdiri atas kemeja lengan panjang, vest atau rompi, serta celana panjang putih. Lagi-lagi Angga secara khusus meminta agar bahan busananya dibuat seperti milik Shenina.

Angga Yunanda memesan baju pengantin dari bahan gaun Shenina Cinnamon. [TikTok/@fatwongtailor01]
Angga Yunanda memesan baju pengantin dari bahan gaun Shenina Cinnamon. [TikTok/@fatwongtailor01]

"Vest + celana ambil dari bahan gaun shenina," ungkapnya sambil memperlihatkan sesi fitting Angga.

Tampaknya Angga juga membuat satu setel pakaian lagi yang didominasi warna abu-abu. Menurut sang penjahit, Angga juga langsung meminta tolong agar foto hasil fitting busananya dikirimkan ke Shenina.

Baca Juga: Angga Yunanda Pamer Masakan Istri, Ada yang Genit: Aku Bisa Masak Lebih dari Telur Ceplok

Momen bucin ini tentu langsung membuat warganet ikut gemas, meski tidak sedikit yang memuji para vendor yang menghormati privasi kliennya sekalipun Angga sudah bersiap memesan baju pengantinnya sejak pertengahan tahun lalu.