Apakah NEET Berbahaya bagi Gen Z?

Tingginya angka NEET di kalangan Gen Z disebut-sebut bisa berbahaya sebab memiliki dampak yang relatif besar bagi individu, masyarakat luas, bahkan negara. Lantas, apa saja dampak angka NEET yang tinggi?
Merangkum berbagai sumber, dampak NEET yang tinggi bisa dirasakan oleh level individu. Di mana kestabilan ekonomi mereka jadi dipertaruhkan apabila berstatus NEET alias tidak sedang menempuh pendidikan, tidak bekerja, ataupun menjalani pelatihan.
Anak muda yang berstatus NEET kemungkinan akan kesulitan memenuhi kebutuhan hidup mereka secara mandiri. Daya saing mereka juga cenderung menurun sebab tidak memiliki keterampilan yang dibutuhkan pasar pekerja. Semua itu bisa memicu masalah kesehatan mental, seperti munculnya rasa tidak berguna, stres, serta kecemasan.
Untuk lingkup yang lebih luas, penyandang NEET bisa menjadi beban ekonomi bagi keluarga dan negara. Di mana beban finansial orang tua akan semakin meningkat dengan adanya NEET, sedangkan negara harus mengalokasikan lebih banyak dana bantuan sosial.
Namun tingginya angka NEET ini bukannya tidak bisa diatasi. Berbagai sumber menyebutkan ada sejumlah solusi yang bisa dilakukan demi menurunkan angka NEET, di antaranya penyediaan program pelatihan dan pendidikan vokasi oleh pemerintah, memperkuat kesadaran tentang pentingnya keterampilan digital dan soft skills, serta pengadaan peluang magang dan kerja entry-level oleh perusahaan.