Suara.com - Demi membela Razman Arif Nasution sang klien, pengacara Firdaus Oiwobo sampai menjadi viral karena aksi naik meja yang dilakukannya di ruang sidang.
Firdaus pun menghadapi sejumlah konsekuensi akibat aksi urakannya ini, mulai dari dipecat organisasi advokat Kongres Advokat Indonesia (KAI) sampai dilaporkan oleh Pengadilan Negeri Jakarta Utara.
Tak heran jika sosok Firdaus semakin menyita perhatian publik. Penampilan yang nyentrik dan cara bicara yang ceplas-ceplos membuatnya ramai diperbincangkan.
Apalagi karena terdapat sejumlah jejak digital yang memperlihatkan plintat-plintut reaksinya saat ditanya soal pekerjaan.
Bila kini Firdaus getol memperkenalkan diri sebagai pengacara, di sejumlah kesempatan lain, Firdaus juga mengaku mengemban berbagai jabatan lain. Bahkan saking banyaknya, akun TikTok @/receh.update1 sampai menyebutnya "Si Paling Ketua".
Tak hanya itu, Dokter Richard Lee juga sampai mempertanyakan profesi Firdaus sebenarnya. "Tapi Bang Firdaus ini siapa sih sebenarnya?" tanya Richard, dikutip pada Rabu (12/2/2025).
Lalu seperti apa respons Firdaus?
Yang pertama, dia pernah mengaku sebagai panglima sultan. "Saya Panglima Salatin," ujar Firdaus, bahkan tampak memakai pakaian adat berwarna hitam lengkap dengan peci dan selendang emas.
Tak hanya itu, Firdaus juga mengaku sebagai cucu sultan. "Gue yang punya negara, eh beda status," celetuknya saat mengobrol dengan Richard di lain kesempatan.
Baca Juga: Pernah Ngamuk di Ruang Sidang, Nikita Mirzani Tak Terima Perilakunya Disamakan dengan Razman
Lalu Firdaus pernah unjuk kemampuan sebagai dukun. "Saya pengamen bulungan," kata Firdaus, tetapi di kesempatan berbeda juga mengaku sebagai pengacara, "Saya juga kan lawyer sebenarnya."
"Gue juga wartawan, gue sampai sekarang masih tercatat sebagai ketua umum wartawan," sambungnya di kesempatan lain.
Firdaus juga mengaku sudah lama aktif di dunia hiburan Tanah Air, baik dengan menjadi penyanyi rock maupun aktor. Bahkan Firdaus mengaku pernah beradu akting dengan Mathias Muchus!
"Gue main sinetron sejak tahun 90 dan gue artis. Gue udah bosen masuk TV," ucapnya.
"Saya dulu satu frame sama Mas Mathias Muchus. Saya juga anggota PARFI tahun 1999, saya juga presiden perkumpulan artis, saya presidennya artis," imbuhnya lagi.
Wah, banyak sekali rekam jejak Firdaus ya. Namun kini tampaknya Firdaus ingin fokus menjadi kuasa hukum dan membela Razman dalam kasusnya melawan Hotman Paris Hutapea.