Suara.com - Menjelang perayaan hari Valentine yang akan tiba dalam waktu dekat, rasanya tidak aneh jika kamu mulai menyiapkan kata-kata Valentine untuk pacar. Di artikel ini kamu bisa menemukan setidaknya 50 kata-kata Valentine untuk pacar yang lucu dan romantis.
Berikut selengkapnya.
50 Kata-Kata Valentine untuk pacar yang Lucu dan Romantis
1. Hei kamu, terima kasih karena selalu meluangkan waktu buatku. Selamat hari Valentine!
2. Tak ada yang lebih seru selain menikmati secangkir coklat di hari Valentine bersamamu. Selamat hari Valentine!
3. Selamat hari Valentine untuk kamu yang tak pernah bosan menghabiskan malam dengan bertukar pesan denganku.
4. Merayakan Valentine bersamamu adalah sebuah kebahagiaan yang tidak bisa ditukar dengan apapun.
5. Selamat hari Valentine! Terima kasih atas hadiah indah yang telah kamu berikan selama ini.
6. Seiring berjalannya waktu, tidak ada yang lebih manis dan lebih berharga daripada cinta yang aku miliki untukmu.
7. Setiap lagi cinta adalah tentang kamu. Selamat hari Valentine.
Baca Juga: 17 Kata-Kata Manis di Hari Valentine untuk Sahabat
8. Selamat hari Valentine! Ingatlah untuk tidak makan terlalu banyak permen, kamu sudah cukup manis sayangku.