Beda Cara Jokowi dan Anies Baswedan Berbaur dengan Warga: Open House vs Izinkan Kondangan di Rumah

Selasa, 11 Februari 2025 | 14:55 WIB
Beda Cara Jokowi dan Anies Baswedan Berbaur dengan Warga: Open House vs Izinkan Kondangan di Rumah
Kolase Jokowi dan Anies Baswedan. (Suara.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Bahkan belum lama ini, Chef Arnold Poernomo sempat menyediakan ratusan porsi nasi goreng gratis untuk warga yang datang ke open house Jokowi.

"Melihat nasi goreng, yang masak langsung Chef Arnold," ucap perekam di video TikTok @/kanz_zaidan.

Warga bahkan sampai membludak saat libur panjang pada akhir bulan Januari 2025 lalu. Antrean panjang terlihat di sekitar rumah Jokowi, di mana para warga bermaksud untuk bertemu dan berfoto dengan sang mantan presiden.

Banyaknya warga yang datang ke rumah Jokowi ini pun ditangkap sebagai peluang bisnis oleh tetangganya, yakni Ibu Sainem, yang sampai mendirikan warung. Es teh, kopi, sampai aneka makanan kecil pengganjal lapar tampak dijajakan di warung tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI