Adu Cincin Hotman Paris Vs Firdaus Oiwobo, Harganya Bak Langit Bumi?

Husna Rahmayunita Suara.Com
Selasa, 11 Februari 2025 | 09:12 WIB
Adu Cincin Hotman Paris Vs Firdaus Oiwobo, Harganya Bak Langit Bumi?
Adu glamor cincin Hotman Paris dan Firdaus Oiwobo. [Instagram kolase]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Firdaus Oiwobo

Sementara itu, Firdaus Oiwobo beberapa kali juga kedapatan memakai cincin dalam bentuk besar. Seperti saat dirinya safari ke sejumlah lembaga negara bersama sang klien, Razman Nasution untuk mendulang dukungan.

Pengacara kontroversial itu mengenakan toga advokat dan kacamata hitam. Di tangannya, terlihat dua cincin akik warna hijau berukuran besar. Firdaus Oiwobo memakai cincin akik di jari tengah dan jari manis dengan ukuran serta bentuk berbeda.

Dalam kesempatan itu, Firdaus Oiwobo sesumbar tengah latihan menjadi Ketua Mahkamah Agung dan anggota DPR RI. Dia juga menyampaikan pesan menohok ke Hotman Paris.

"Siap-siap saja Hotman. Siap-siap saja kau," ucapnya sambil menunjuk ke kamera.

Sementara itu, harga cincin batu akik bervariasi mulai dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah tergantung model dan jenisnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI