Suara.com - Informasi pribadi Angga Yunanda banyak dicari tahu seiring kabar pernikahannya dengan Shenina Cinnamon. Salah satu topik yang dicari adalah terkait umur dan biodata Angga Yunanda. Seperti apa?
Untuk diketahui, pernikahan Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon digelar tertutup pada Senin (10/2/2025). Keduanya diduga memilih Bali sebagai lokasi digelarnya pernikahan pada hari ini.
Publik baru mengetahui kabar pernikahan Angga dan Shenina Cinnamon setelah mereka mengunggah foto-foto acara ke media sosial masing-masing. Pasangan ini tampil serasi dalam balutan baju serba putih saat menikah.
Terungkapnya kabar pernikahan ini membuat nama Angga, Shenina Cinnamon, hingga kata kunci terkait informasi mereka naik ke Google Trends. Termasuk di antaranya soal biodata Angga Yunanda.
Menjawab rasa penasaran publik, berikut akan diulas biodata Angga Yunanda yang sudah resmi menjadi suami Shenina Cinnamon. Ada juga ulasan singkat soal perjalanan karier Angga Yunanda sebagai aktor hebat Tanah Air.
Biodata Angga Yunanda

Nama Lengkap: Angga Aldi Yunanda
Tempat, Tanggal Lahir: Lombok, 16 Mei 2000
Umur: 24 tahun
Pekerjaan: Model, Aktor, Penyanyi
Baca Juga: Ingat Lagi Effort Angga Yunanda Rayakan Ultah Shenina Cinnamon, Diam-Diam Sekalian Lamaran?
Instagram: @/angga