Suara.com - Nasib Iris Wullur pasca membongkar dugaan perselingkuhan suaminya, Andreas Wullur, tampaknya membuat banyak pihak ketar-ketir. Pasalnya terduga selingkuhan Andreas disebut-sebut seorang wanita dengan jabatan mentereng.
Tak heran bila setiap update media sosialnya selalu menarik perhatian publik, walau sebenarnya Iris memang nyaris tidak pernah luput dari atensi karena kecantikan parasnya.
Selain penampilan cantiknya, Iris juga disorot karena kerap terlihat memakai tas branded yang selalu disebutnya "biasa saja". Lalu seperti apa koleksi tas branded Iris?
Koleksi Tas Branded Iris Wullur
Hermes Kelly
![Koleksi tas branded Iris Wullur: Hermes Kelly. [TikTok/@pixie.authentic]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/02/10/40103-koleksi-tas-branded-iris-wullur-hermes-kelly-tiktokatpixieauthentic.jpg)
Jenama satu ini tampaknya tidak mungkin dilewatkan para pecinta tas branded, apalagi seri Hermes Kelly-nya yang memiliki desain ikonik dan timeless.
Dilihat di akun TikTok @/pixie.authentic, ibu tiga anak itu terpantau memiliki sebuah Hermes Kelly 28 Black with Gold Hardware (GHW) yang dibanderol sekitar Rp550 juta lebih.
Lalu Iris juga mempunyai Hermes Kelly tipe dan ukuran yang sama, hanya saja berbeda warna yakni Nata. Tas ini diperkirakan dijual seharga Rp500-an juta.
Hermes Lindy
Baca Juga: Pakai Tas Hermes Vintage ke Rotterdam, Isi Tas Ariel Tatum Kayak Toko Obat Berjalan!
![Koleksi tas branded Iris Wullur: Hermes Mini Lindy (kiri) dan Hermes Lindy (kanan). [TikTok/@pixie.authentic]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/02/10/49635-koleksi-tas-branded-iris-wullur-hermes-mini-lindy-dan-hermes-lindy-tiktokatpixieauthentic.jpg)
Iris juga memiliki dua jenis Hermes Lindy. Yang pertama dari seri Mini Lindy berwarna emas yang diperkirakan mencapai Rp150 juta. Tas ini tampak cocok melengkapi penampilan Iris yang dikenal awet muda.