Suara.com - Restoran DD Kin Tew milik ibu mertua Jennifer Coppen, Yaya, terpantau semakin ramai dikunjungi pembeli. Pengunjung yang datang ke restoran yang menjual berbagai menu khas Thailand tersebut tak hanya warga lokal, tapi juga turis mancanegara.
Menurut review para pengunjung, masakan Thailand restoran ibu mendiang Dali Wassink itu memiliki rasa yang autentik.
Tertarik mencicipi sajian di DD Kin Tiew saat mengunjungi Bali? Pastikan Anda sudah mengetahui berbagai fakta berikut.
1. Lokasi dan jam buka
Baca Juga: Berapa Harga Menu di Restoran Mertua Jennifer Coppen? Kebanjiran Pembeli hingga Ada yang 'Diusir'
Bagi Anda yang ingin berkunjung ke DD Kin Tiew, Anda bisa ke area Denpasar, tepatnya Jl. Bypass Ngurah Rai 58. Restoran milik mertua Jennifer Coppen ini buka setiap Rabu sampai Minggu dengan dua sesi, yaitu pukul 12.00–14.00 serta 18.00–20.00. DD’s Kin Tiew sudah beroperasi sejak tahun 2013 lalu.
2. Milik orang Thailand asli
Bagi Anda yang belum tahu, ibu dari Dali Wassink, yaitu Yaya Kamari ternyata merupakan orang Thailand asli. Karena itulah, ia percaya diri membuka restoran khas Thailand di tempat yang saat ini menjadi kediamannya, Bali.
Nama asli Yaya kamari sendiri adalah Yaowaret Prawet. Akan tetapi, netizen memang lebih sering memanggilnya Yaya Kamari karena nama sang cucu. Yaya menikah dengan pria asal Belanda lalu dianugerahi dua orang anak, yaitu Dali Wassink dan Zoe Wassink.
3. Sajikan menu autentik Thailand
Baca Juga: Aaliyah Massaid Hamil Anak Pertama, Jennifer Coppen Ikut Senang: Akhirnya Kamari Punya Teman
Demi menyajikan menu autentik, Yaya Kamari pernah mengaku bahwa ia masih harus mengimpor beberapa bahan saus dari Thailand. Contohnya, shrimp paste yang ia pajang di restoran.
Beberapa menu yang bisa Anda cicipi di sana adalah braised beef noodle, pad thai, seafood tom yum, phad phak bung, steamed rice chicken, dan masih banyak lagi.
![Fakta DD's Kin Tiew resto milik mertua Jennifer Coppen. (Instagram)](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/02/09/12762-fakta-dds-kin-tiew-resto-milik-mertua-jennifer-coppen-instagram.jpg)
4. Apakah DD Kin Tiew halal?
Melalui akun Instagram restorannya (@ddkintiew), Yaya Kamari telah menyebutkan bahwa ia menyajikan menu halal dan nonhalal. Artinya, Anda bisa memilih menu makanan yang terbuat dari bahan-bahan ramah muslim, seperti ayam dan daging sapi.
Akan tetapi, restoran ini juga menyajikan menu dengan bahan daging babi. Yaya Kamari juga memastikan bahwa tempat dan alat masak menu halal serta nonhalal telah dipisahkan.
5. Harga relatif terjangkau
Sebagai restoran yang beroperasi di Bali, bisa dibilang bahwa harga menu di DD Kin Tiew terbilang terjangkau. Sebab, Anda bisa mencicipi berbagai menu makanan dengan harga mulai dari Rp40 ribu. Porsinya yang cukup besar pun membuat setiap menunya cocok untuk dimakan bersama-sama.
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri