3. Masuk aplikasi 10 besar
Model R1 dan V3 dari DeepSeek menempati peringkat 10 besar di Chatbot Arena, sebuah platform evaluasi AI yang dikelola oleh University of California, Berkeley, AS.
Hal tersebut karena DeepSeek dianggap sebagai terobosan baru di dunia teknologi yang menjawab keluhan atas platform serupa sebelumnya.
DeepSeek disebut-sebut melampaui model pesaing dalam mengerjakan tugas matematika, pengetahuan umum, dan performa tanya-jawab.
4. Baru jadi open source
Kendati sudah dikembangkan sejak tahun 2023, tapi DeepSeek akhirnya memutuskan untuk mengusung konsep open source pada awal tahun 2025.
Keputusan itu menarik perhatian banyak pihak di industri teknologi, terutama karena efisiensi dan biaya pengembangan yang lebih rendah dibandingkan dengan model AI lainnya.
Adapun yang dimaksud dengan konsep open source adalah DeepSeek memberi kebebasan kepada saja untuk dapat berkontribusi dalam pengembangan.
5. Jadi aplikasi terlaris bagi pengguna iPhone
Baca Juga: Kebun Binatang Ini Buka Bisnis Jual Urin Harimau Seharga Rp 111 Ribu, Tertarik Beli?
Setelah diputuskan untuk mengusung konsep open source di awal tahun 2025, kepopuleran DeepSeek langsung melonjak bagi pengguna iPhone dan menjadi salah satu aplikasi paling banyak diunduh.