Beda Kelas Mobil Termurah vs Termahal Widiyanti Putri Wardhana: Menteri Terkaya Prabowo

Ruth Meliana Suara.Com
Rabu, 22 Januari 2025 | 14:19 WIB
Beda Kelas Mobil Termurah vs Termahal Widiyanti Putri Wardhana: Menteri Terkaya Prabowo
Menteri Pariwisata (Menpar) Widiyanti Putri Wardhana (Instagram/widi.wardhana)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana melaporkan harta kekayaan sebesar Rp5,4 triliun ke Komisi Pemberantasan Korupsi. Nominal itu menjadikan Widiyanti Putri sebagai menteri terkaya Prabowo-Gibran.

Dalam LHKPN, kekayaan Menteri Widiyanti Putri berupa tanah sampai surat berharga. Selain itu, ada juga koleksi mobil dengan beragam harga, dari termurah sampai termahal.

Perempuan kelahiran Singapura ini memiliki 7 mobil mewah dari beragam kelas. Mulai dari mobil buatan Amerika Serikat sampai Jepang.

Menteri Pariwisata (Menpar) Widiyanti Putri Wardhana (Instagram/widi.wardhana)
Menteri Pariwisata (Menpar) Widiyanti Putri Wardhana (Instagram/widi.wardhana)

Jika dilihat dari LHKPN, mobil termurah milik Widiyanti adalah mobil Toyota Vellfire 3.5 keluaran tahun 2011. Mobil yang merupakan hasil sendiri ini memiliki nilai Rp506 juta. 

Baca Juga: Diperiksa Skandal Pagar Laut, Menteri ATR Bongkar 'Dosa-dosa' Pejabat Kantor Pertahanan Tangerang

Mobil ini memiliki keunggulan dalam interiornya yang mewah dan nyaman. Bahkan, mobil Toyota Vellfire juga dilengkapi dengan meja multifungsi.

Dapat dikatakan, mobil termurah milik Menteri Widiyanti ini sudah menawarkan kemewahan kelas atas dengan keamanan muktahir. Lalu bagaimana dengan mobil termewahnya?

Ternyata mobil paling mahal milik Widiyanti adalah Bentley Flying Spur W12. Mobil keluaran tahun 2022 ini memiliki harga Rp4,5 miliar.

Mobil Bentley jenis Flying Spur menawarkan beragam teknologi canggih. Menariknya, mobil ini menawarkan gabungan limusin mewah dan sedan sport. Kecepatannya bisa mencapai 0-100 km/jam dalam 3,8 detik.

Fasilitasnya meliputi layar sentuh kendali jarak jauh untuk penumpang belakang, sunroof kaca panoramik, dan layar sentuh digital 12,3 inci. Tak heran Bentley Flying Spur menjadi salah satu mobil termewah dan tercanggih di dunia.

Baca Juga: Apa Pekerjaan Wisnu Wardhana? Suami Menteri Widiyanti Putri yang Hartanya Tembus Rp5,4 Triliun

Inilah isi garasi Menteri Widiyanti dari mobil termurah sampai termahal:

  1. Mobil Toyota Vellfire 3.5 keluaran tahun 2011, merupakan hasil sendiri senilai Rp506.000.000
  2. Mobil Land Rover Range Rover 5.0 Autobiography A/T keluaran tahun 2013, merupakan hasil sendiri Rp2.387.000.000
  3. Mobil Lexus LM350H keluaran ahun 2024, merupakan hasil sendiri Rp2.500.000.000
  4. Mobil Bentley Continental GT keluaran tahun 2011, merupakan hasil sendiri senilai Rp2.879.000.000
  5. Mobil Mercedes Benz keluaran tahun 2014, merupakan hasil sendiri senilai Rp2.964.000.000
  6. Mobil Lexus LS500H keluaran tahun 2024, merupakan hasil sendiri Rp3.650.000.000
  7. Mobil Bentley Flying Spur W12 keluaran tahun 2022, merupakan hasil sendiri Rp4.577.000.000
Menteri Pariwisata (Menpar) Widiyanti Putri Wardhana (Instagram/widi.wardhana)
Menteri Pariwisata (Menpar) Widiyanti Putri Wardhana (Instagram/widi.wardhana)

Selain kendaraan, Widiyanti juga memiliki tanah seluas ribuan hektar yang tersebar di Jakarta Selatan. Dan nilai totalnya menembus Rp152.028.275.000 (Rp152 miliar).

Sementara itu, harta terbesarnya bukan tanah ataupun kendaraan, melainkan surat berharga senilai Rp5.075.638.855.071. Surat berharga ini sendiri sudah cukup untuk membawa Widiyanti Putri sebagai menteri terkaya Kabinet Merah Putih.

Tidak mencatatkan utang, total harta kekayaan perempuan berusia 54 tahun ini adalah Rp5.435.833.014.169.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI