Suara.com - Media sosial dihebohkan dengan daging ayam yang diduga sudah mati sebelum disembelih (bangkai). Hal ini diunggah akun X @/BinWaqqash70821.
Pada unggahan tersebut tampak daging ayam di mana bagian leher sampai kepala tampak hitam.
"Hati-hati. Bisa jadi yang kita konsumsi adalah bangkai, jika penyembelihan dilakukan tapi urat tidak terputus sempurna (saluran nafas, saluran makan), tidak dibacakan Bismillah pada hewan yang disembelih, dan kemungkinan ayamnya sudah mati (bangkai) sebelum diberi tanda pemotongan," tulis akun X @/BinWaqqash70821 dilansir pada Selasa (21/1/2025).
Padahal memakan daging yang sudah bangkai sendiri dilarang menurut ajaran Islam. Dalam Islam ada larangan mengkonsumsi daging yang sudah menjadi bangkai (mati) sebelum disembelih. Bangkai yang halal dimakan hanyalah ikan dan belalang.
Baca Juga: Murid SD Elite, Jajanan Rafathar saat Pulang Sekolah Dikomentari Mbak Lala: Kalau Kita Mah Cilok
Lalu bagaimana ciri ayam goreng tak segar?
Ayam bangkai atau tiren memiliki ciri tersendiri, berikut ciri ayam yang sudah mati sebelum disembelih:
1. Warna dan Tekstur Daging
Ayam bangkai memiliki ciri khas dari warna dagingnya. Biasanya warna daging ayam bangkai cenderung kebiruan, kekuningan, hingga terlihat lebih pucat.
Selain itu, ayam goreng dari bangkai biasanya memiliki bercak merah pada bagian-bagian tertentu khususnya leher, kepala, sayap, punggung, dan dada ayam.
Selain dari warna, tekstur ayam bangkai juga cenderung lembek dan berlendir.
Baca Juga: Bung Towel: Nggak Perlu Minta Maaf ke STY, Kan Emang Bagus Cocok Jualan Ayam
2. Aroma Menyengat
Daging dari ayam segar biasanya tak memiliki aroma menyengat. Berbeda dengan daging ayam bangkai yang memiliki bau lebih menyengat.
3. Ukuran ayam
Ukuran ayam yang lebih kecil dari biasanya juga bisa saja dicurigai sebagai bangkai. Pasalnya, ukuran yang lebih kecil biasanya menjadi tanda dari ayam yang kena penyakit dan mati sebelum siap dipanen.