Suara.com - Deddy Corbuzier baru-baru ini membuka bisnis kuliner berupa restoran Padang bernama Gadang Barubah. Restoran milik Deddy itu berlokasi di Pollux Mall, Cikarang, Bekasi dan sudah resmi dibuka pada Sabtu, 11 Januari 2025 lalu.
Selain jadi YouTuber dan punya restoran Padang, Deddy Corbuzier juga dikenal sebagai seorang pebisnis yang sukses. Lantas apa saja gurita bisnis Deddy Corbuzier yang baru buka restoran Padang? Simak penjelasan berikut ini.
Gurita Bisnis Deddy Corbuzier

1. Tempat Gym
Deddy Corbuzier punya bisnis pusat kebugaran alias tempat gym yang seiring dengan dedikasinya untuk menerapkan gaya hidup sehat. Gym milik Deddy itu bernama Gym Osbond yang berlokasi di One Belpark Mall, Cilandak, Jakarta Selatan.
Deddy mendirikan gym tersebut dengan visi untuk memberikan fasilitas olahraga dan kebugaran berkualitas tinggi. Oleh karenanya pengunjung dapat merasakan fasilitas kebugaran berkualitas internasional. Gym milik Deddy itu dilengkapi berbagai layanan profesional mulai trainer berpengalaman sampai informasi soal asupan bergizi dan suplemen.
2. Restoran Padang
Terbaru Deddy Corbuzier membuka bisnis kuliner berupa Restoran Padang bernama Gadang Barubah yang berlokasi di Pollux Mall, Cikarang, Bekasi dan sudah resmi dibuka untuk umum pada Sabtu, 11 Januari 2025 kemarin. Sejumlah figur publik meramaikan pembukaan restoran milik Deddy seperti Praz Teguh, Habib Jafar, dan Eca Aura.
Restoran Padang ini menggabungkan konsep tradisional dan modern. Bukan hanya menyajikan menu khas Minangkabau dengan cita rasa otentik, Gadang Barubah memakai sistem conveyor belt seperti di restoran sushi.
3. Minimarket Korea
Baca Juga: Tak Hanya Podcast, Deddy Corbuzier Raup Untung dari 2 Bisnis Ini
Deddy Corbuzier juga merupakan salah satu investor K3MART. Dia pun telah meresmikan 6 outlet K3MART secara serentak pada 19 Agustus 2023 lalu.