Suara.com - Sudah tahu belum, kalau Universitas Pertahanan (Unhan) akan membuka pendaftaran mahasiswa baru? Jika Anda tertarik dan berminat untuk mendaftar di Unhan, penting untuk mengetahui informasi detail mengenai pendaftaran Unhan 2025.
Sedikitnya ada 12 program studi (prodi) yang dapat Anda pilih sebagai calon mahasiswa, mulai dari Kedokteran (Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan), Farmasi (Fakultas Strategi Pertahanan), Sejarah Militer (Fakultas MIPA Militer), Matematika, Fisika, Kimia, hingga Biologi (Fakultas Sains dan Teknologi Pertahanan). Selain itu, ada juga prodi Teknik Sipil, Teknik Mesin, Teknik Elektro, Informatika dan Teknik Hidrologi.
Kemudian, informasi mengenai jadwal pendaftaran Unhan 2025 juga tidak boleh Anda lewatkan. Berdasarkan jadwal pada tahun-tahun sebelumnya, Unhan membuka pendaftaran S1 mulai tanggal 1 Februari 2025. Selama satu bulan penuh pendaftaran dibuka secara online di laman https://penerimaan.idu.ac.id, sementara untuk beasiswa D3 dibuka mulai tanggal 1 hingga 30 April.
Jadwal Pendaftaran Unhan 2025
Baca Juga: Lulusannya Sama-Sama Jadi TNI, Apa Perbedaan Unhan vs Akmil?
Berikut ini adalah informasi mengenai jadwal pendaftaran Unhan 2025 selengkapnya yang perlu Anda ketahui:
- Pendaftaran online: tanggal 1 - 29 Februari 2023
- Sidang akademik dan pengumuman lolos seleksi administrasi: tanggal 8 Maret 2024
- Try out tes bahasa Inggris: tanggal 20 Maret 2024
- Pelaksanaan tes bahasa Inggris: tanggal 21 Maret 2024
- Try out pemeriksaan psikologi: tanggal 26 Maret 2024
- Pelaksanaan pemeriksaan psikologi: tanggal 27 Maret 2024
- Sidang akademik hasil tes bahasa Inggris dan psikologi: tanggal 19 April 2024
- Pengumuman hasil tes bahasa Inggris dan psikologi: tanggal 20 April 2024
- Kedatangan peserta tes ke Unhan: tanggal 11 Mei 2024
- Tes mental ideologi dan potensi skolastik: tanggal 12 Mei 2024
- Tes kesehatan fisik dan jiwa: tanggal 13 - 14 Mei 2024
- Tes mental ideologi wawancara dan wawancara akademik: tanggal 15 - 17 Mei 2024
- Kesamaptaan jasmani: tanggal 18 - 19 Mei 2024
- Pengumuman lolos tes mental, ideologi kesehatan, dan wawancara: tanggal 21 Mei 2024
- Mengurus administrasi: tanggal 22 - 23 Mei 2024
- Berangkat ke Akmil Magelang: tanggal 24 Mei 2024
- Pendidikan dasar Candradimuka: tanggal 27 Mei - 23 Agustus 2024
- Pendidikan di Unhan: mulai tanggal 2 September 2024
Sebagai tambahan informasi, pendidikan di Unhan tidak dikenakan biaya alias gratis mulai dari jenjang D3 sampai dengan S3 hingga lulus. Salah satu alasannya adalah karena Unhan merupakan universitas yang berada di bawah naungan Kementerian Pertahanan (Kemenhan) dan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).
Selain itu, bagi mahasiswa D3 dan S1 juga akan diberikan fasilitas asrama, di mana fasilitas tinggal di asrama ini diterima mahasiswa selama menjalani perkuliahan di Unhan. Selain itu, akan ada beberapa ketersediaan yang wajib dipenuhi oleh setiap mahasiswa Unhan, misalnya bersedia untuk dijadikan sebagai komponen cadangan negara.
Persiapkan diri Anda sekarang, semoga berhasil! Pastikan Anda bersedia memenuhi peraturan yang ditetapkan Unhan, sehat jasmani dan rohani, serta berijazah SMA/sederajat jurusan IPA atau SMK/sederajat lulusan tahun 2023/2024.
Kontributor : Rishna Maulina Pratama
Baca Juga: Kuliah Gratis di Unhan, Kapan Pendaftarannya Dibuka? Simak Jadwalnya