Suara.com - Salma Salsabil resmi dilamar oleh Dimansyah Laitupa pada Minggu (12/1/2025). Kabar bahagia dari jebolan Indonesian Idol ini membuat nama Salma menempati jajaran trending topic X.
Terlebih Salma Salsabil selama ini tak mengumbar kisah asmaranya. Bahkan ia sempat dijodoh-jodohkan dengan Rony Parulian oleh fans shipper. Namun Salma tiba-tiba menggelar acara lamaran dengan Dimansyah Laitupa yang juga teman seperjuangannya di Indonesian Idol 2023.
Tak sedikit warganet yang menyoroti sosok Dimansyah Laitupa hingga memberikan komentar sinis. Bersamaan dengan itu, pendidikan Salma dan Dimansyah menarik dibahas.
Salma Salsabil
![Salma Salsabil. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/07/16/65720-salma-salsabil.jpg)
Pemilik nama asli Salma Salsabil 'Aliyyah Putri Mandaya merupakan tamatan SMK Negeri 12 Surabaya. Salma yang menekuni dunia musik sejak kecil mengambil jurusan kompetensi keahlian Seni Musik Klasik, dengan mengambil master instrumen gitar di bangku SMK.
Setelah lulus SMK, Salma Salsabil melanjutkan pendidikan perguruan tinggi di Institut Seni Indonesia (ISI) Yogyakarta. Ia memilih Prodi Penyajian Musik, Fakultas Seni Pertunjukkan (FSP).
Lantaran dianggap sudah menguasai teknik vokal dan musik seiring dengan pencapaiannya sebagai Juara Indonesian Idol 2023, Salma Salsabil dibebaskan dari seluruh kuliah praktikum dan bisa langsung mengambil tugas akhir (TA) di kampusnya.
Dimansyah Laitupa
![Kolase Salma Salsabil dan Dimansyah Laitupa. [Instagram/@salmasalsabil12]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/01/13/12921-kolase-salma-salsabil-dan-dimansyah-laitupa.jpg)
Calon suami Salma Salsabil ini menghabiskan waktu sekolah di tanah kelahirannya di Maluku. Ia merupakan lulusan SMA 2 Namrole Buru, Maluku.
Seusai lulus, Dimansyah Laitupa berkuliah di Univeritas Komputer Indonesia (UNIKOM). Ia tercatat mulai berkuliah pada September 2016.