Siapa Andrea Brillantes? Wanita Tercantik Dunia 2024 Versi TC Candler Asal Filipina Singkirkan Jisoo

Rifan Aditya Suara.Com
Selasa, 07 Januari 2025 | 16:04 WIB
Siapa Andrea Brillantes? Wanita Tercantik Dunia 2024 Versi TC Candler Asal Filipina Singkirkan Jisoo
Andrea Brillantes (instagram/blythe) - Siapa Andrea Brillantes? Wanita Tercantik Dunia 2024 Versi TC Candler
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Ia mengalahkan nama-nama besar, termasuk Jisoo dari BLACKPINK dan Nancy eks-Momoland. TC Candler menilai kecantikan fisik, karakter, orisinalitas, dan kepercayaan diri, menjadikan Andrea sosok yang layak menerima penghargaan tersebut.

Merambah ke Dunia Bisnis

Andrea juga aktif di dunia bisnis dengan meluncurkan merek kosmetiknya sendiri yang ia beri nama Lucky Beauty. Produk ini dirancang dengan konsep keberuntungan dan didedikasikan untuk mendorong rasa percaya diri. Merek kosmetik ini memiliki enam produk utama, termasuk Serum Concealer, Skin Blur Foundation, dan Brow Grip.

Selain itu, Andrea terlibat dalam kampanye sosial yang berfokus pada pendidikan, kesejahteraan anak, dan isu lingkungan. Ia kerap memanfaatkan media sosial untuk membagikan pesan-pesan inspiratif kepada generasi muda.

Kehidupan Asmara Andrea Brillantes

Andrea pernah menjalin hubungan dengan beberapa sosok terkenal. Hubungan pertamanya yang menjadi sorotan adalah dengan aktor Seth Fedelin.

Keduanya menjalin hubungan selama lebih dari dua tahun dan mendapat dukungan luas dari penggemar. Namun, hubungan mereka berakhir setelah terlibat kontroversi di media sosial.

Pada 2022, Andrea menjalin hubungan dengan pemain basket Ricci Rivero. Momen romantis terjadi ketika Ricci melamarnya di lapangan basket di depan banyak orang. Namun, hubungan mereka berakhir pada Mei 2023.

Meski sempat mengalami patah hati, Andrea kini fokus pada karier dan kehidupannya. Ia mengungkapkan bahwa tipe pasangan idealnya adalah seseorang dengan moral, nilai, dan karakter yang baik, bukan semata-mata berdasarkan penampilan.

Baca Juga: 5 Potret Adu Gaya Artis Indonesia Tercantik 2024 Versi TC Candler

Demikianlah informasi terkait siapa Andrea Brillante, aktris yang dinobatkan sebagai "Wanita Tercantik di Dunia 2024" oleh TC Candler.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI