Suara.com - Program makan bergizi gratis telah dilaksanakan mulai Senin (6/1/2025) kemarin pada 190 titik di 26 provinsi dan mendapatkan sambutan beragam dari banyak siswa SD.
Mereka pun tampak memberikan testimoni mengenai makanan yang mereka dapatkan secara gratis. Masing-masing memang terlihat mendapatkan nasi, lauk, sayur, dan buah.
Pada video yang terlihat dibagikan akun @pureblood.forever itu beberapa siswa tidak menghabiskan makanan yang sudah mereka dapatkan. Ada yang tidak memakan sayur, hingga lauknya.
Seorang wartawan pun bertanya mengenai alasan para siswa tidak menghabiskan makanannya.
"Kenapa kamu nggak suka sayur?" tanya wartawan tersebut, dikutip pada Selasa (7/1/2025).
"Eneg," jawab siswa SD tersebut singkat.
Siswa SD tersebut tampaknya memang tidak menyukai sayur. Ia mengatakan bahwa tidak menghabiskan sayurnya apabila mendapatkan menu makanan gratis lagi.
"Nah, terus nanti misalnya tiap hari dikasih seperti ini nggak kamu habisin sayurnya?" tanya wartawan.
"Enggak," jawab siswa SD itu sambil tersenyum.
Baca Juga: Garuda Indonesia Ikut Penyediaan Makanan dalam Program Makan Bergizi Gratis
Siswa yang duduk di sebelahnya juga tampak tidak menghabiskan lauk ayam yang masih tersisa di dalam wadah makanan tersebut.