Daftar Orang Terkorup Dunia Versi OCCRP dari Tahun ke Tahun, Jokowi Masuk Jajaran Finalis 2024

Kamis, 02 Januari 2025 | 17:22 WIB
Daftar Orang Terkorup Dunia Versi OCCRP dari Tahun ke Tahun, Jokowi Masuk Jajaran Finalis 2024
Presiden ke-7 Jokowi saat ditemui, Selasa (17/12/2024). [Suara.com/Ari Welianto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lembaga nirlaba Organized Crime and Corruption Reporting Project (OCCRP) memasukkan nama Presiden ke-7 RI Joko Widodo dalam daftar tokoh terkorup dunia tahun 2024.

“Kami membuat nominasi berdasarkan pembaca, jurnalis, juri Person of The Year, dan lainnya di jejaring global OCCRP. Finalis yang mendapatkan suara terbanyak tahun ini adalah Presiden Kenya William Ruto, Mantan Presiden Indonesia Joko Widodo, Presiden Nigeria Bola Ahmed Tinubu, Mantan Perdana Menteri Bangladesh Sheikh Hasina, Pebisnis India Gautam Adani,” begitulah kutipan yang dicantumkan OCCRP di laman resminya, dikutip pada Kamis (2/1/2025).

Tangkapan layar finalis orang terkorup dunia 2024 versi OCCRP. [occrp.org]
Tangkapan layar finalis orang terkorup dunia 2024 versi OCCRP. [occrp.org]


Pada akhirnya yang mendapatkan titel tokoh terkorup 2024 adalah eks Presiden Suriah Bashar al-Assad yang baru berhasil digulingkan setelah hampir seperempat abad memerintah. OCCRP menggambarkan pemerintahannya sebagai rezim yang brutal dan otoriter.

Jokowi tentu bukan satu-satunya tokoh yang masuk dalam daftar nominasi tokoh terkorup dunia. Selain Bashar al-Assad yang menjadi Person of The Year in Organized Crime and Corruption 2024, berikut ini adalah daftar nama figur global yang pernah mendapatkan titel tersebut dari tahun ke tahun:

2012: Ilham Aliyev, pemimpin Azerbaijan yang keluarganya menguasai industri mayor negara seperti telekomunikasi, mineral, dan konstruksi.

2013: Parlemen Rumania, disebut OCCRP sebagai badan legislatif yang melakukan berbagai cara untuk melegalkan korupsi.

2014: Vladimir Putin, diklaim OCCRP sudah mengubah negaranya menjadi pusat pencucian uang sampai mengizinkan kejahatan terorganisir di Krimea.

Presiden Rusia Vladimir Putin sebagai Tokoh Terkorup Dunia 2014 versi OCCRP. [occrp.org]
Presiden Rusia Vladimir Putin sebagai Tokoh Terkorup Dunia 2014 versi OCCRP. [occrp.org]

2015: Mila Djukanovic, Presiden Montenegrin dengan sejarah panjang berelasi dengan tokoh-tokoh organisasi kejahatan, sekaligus diklaim terlibat dalam praktik korupsi dan kecurangan pemungutan suara.


2016: Nicolas Maduro, sampai dicap sebagai ‘Lord of Misrule’ Venezuela karena aksi korup dan rezim yang opresif terhadap negaranya yang kaya akan minyak tetapi warganya kelaparan dan memohon-mohon bantuan kesehatan.

Baca Juga: Nama Jokowi Masuk Daftar Tokoh Terkorup Versi OCCRP, KPK Tunggu Pihak yang Punya Bukti Melapor

2017: Rodrigo Duterte, Presiden Filipina yang disebut bertanggung jawab terhadap lebih dari seribu extrajudicial killing, mendukung aksi vigilante, sampai melanggar HAM secara sistematis.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI