Sebagai Manager Layanan Terpadu dan Humas Undip, Utami bertanggung jawab atas promosi dan informasi publik yang terkait dengan kampus. Di bawah kepemimpinannya, Undip mengembangkan layanan informasi publik melalui "HALO UNDIP", yang memungkinkan masyarakat untuk memperoleh informasi atau menyampaikan pengaduan melalui layanan live chat.
Selain itu, layanan digital lainnya seperti UNDIP TV juga dipromosikan untuk meningkatkan reputasi Undip secara nasional. Utami juga terus berkolaborasi dengan berbagai media eksternal guna mendukung citra Undip di tingkat nasional.
Berapa Gaji Utami Setyowati?
Meskipun informasi mengenai gaji spesifik Utami Setyowati tidak diungkap secara langsung, sebagai Manager Layanan Terpadu dan Humas Undip, ia tentu memiliki gaji yang sebanding dengan jabatan dan tanggung jawab yang diembannya.
Secara umum, gaji bagi seorang manajer humas di institusi perguruan tinggi seperti Undip dapat bervariasi, namun berdasarkan tingkat jabatan dan pengalaman, gaji seorang manajer humas di Indonesia dapat mencapai puluhan juta rupiah per bulan. Gaji ini bisa lebih tinggi tergantung pada penghargaan dan prestasi yang diraih serta kontribusinya dalam menjaga citra institusi.
Kini, citra Utami Setyowati sebagai humas pun tercoreng usai dirinya membantah adanya perundungan terhadap Aulia Risma Lestari, yang juga turut mencoreng nama institusinya. Meskipun demikian, Undip tetap berkomitmen untuk menegakkan prinsip zero bullying dan terus bekerja sama dengan pihak kepolisian untuk mengungkap fakta-fakta yang terjadi.
Kontributor : Dini Sukmaningtyas