Suara.com - Gonjang-ganjing penetapan Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto sebagai tersangka korupsi memasuki babak baru yang kian menyeret perhatian publik.
Seperti diketahui sebelumnya, Hasto Kristiyanto ditetapkan tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terkait kasus rekan sejawatnya yang masih jadi DPO, yakni Harun Masiku.
Menanggapi ini, politikus PDIP Guntur Romli menganggap Hasto adalah korban politik dan ia menyebut jika Hasto sudah menyiapkan dokumen yang isinya adalah kasus korupsi para petinggi negara.
“Mas Hasto sudah membuat puluhan video, yang diduga di situ akan membongkar dugaan keterlibatan petinggi-petinggi negara kasus korupsi,” ujar Guntur.
Sementara itu, pengamat politik dan militer Connie Rahakundini Bakrie juga mengatakan hal yang sama bahwa Hasto memiliki rahasia bobroknya para petinggi negara.
Merangkum beberapa informasi, berikut adalah beberapa fakta dokumen Hasto Kristiyanto yang dititipkan kepada Connie.
1. Dokumen diberi langsung oleh Hasto
Connie menyebutkan jika dokumen-dokumen tersebut ia terima langsung dari Hasto.
Menurutnya, Hasto telah belajar dari pengalaman bahwa buku catatan partainya dirampas oleh KPK saat pemeriksaan sebelumnya.
Baca Juga: Perang Pernyataan! Jokowi Bantah Minta 3 Periode, PDIP: Emang Ada yang Percaya Selain Buzzer?
Sehingga, beberapa catatan serta dokumen lainnya langsung dititipkan kepadanya agar semua bukti-bukti segera diamankan.