5 Fakta Menarik Vatikan, Negara Terkecil Punya Lorong Pelarian untuk Paus

Kamis, 26 Desember 2024 | 20:16 WIB
5 Fakta Menarik Vatikan, Negara Terkecil Punya Lorong Pelarian untuk Paus
Fakta Menarik Vatikan (thevaticantickets.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sutradara kondang Hanung Bramantyo memboyong keluarga ke Vatikan sepulang ibadah umrah. Suami aktris Zaskia Adya Mecca itu bahkan ikut menantikan kemunculan Paus Fransiskus di depan Gereja Basilica Santo Petrus.

Sayangnya Hanung Bramantyo dan keluarga tak bisa melihat Paus Fransiskus saat itu. Dikunjungi Hanung Bramantyo, Vatikan sendiri memili keistimewaan tersendiri bagi umat Katolik.

Hanung Bramantyo dan Zaskia Adya Mecca bersama anak di Kota Vatikan. [Instagram/@hanungbramantyo]
Hanung Bramantyo dan Zaskia Adya Mecca bersama anak di Kota Vatikan. [Instagram/@hanungbramantyo]

Berikut  5 fakta tentang Vatikan, apa saja?

Melansir dari historyfacts, pada tanggal 7 Juni 1929, diktator Italia Benito Mussolini menandatangani perjanjian yang membentuk negara merdeka bernama Kota Vatikan. Dengan tindakan ini, Tahta Suci (Holy See) atau pemerintahan Gereja Katolik dipimpin oleh Paus. 

Vatikan sendiri telah ada sejak Republik Romawi kuno, dan telah berfungsi sebagai ibu kota Negara Kepausan.  Pada 1929, batas geografis dan politik Vatikan mulai ditetapkan. Usai diresmikan, Vatikan menjadi negara independen terkecil di dunia. 

1. Vatikan Dilindungi Unit Militer Tertua di Dunia

Negara Vatikan (vatican-tickets.tour)
Negara Vatikan (vatican-tickets.tour)


Garda Kepausan Swiss telah melindungi Paus sejak tahun 1506. Militer tersebut terdiri dari 110 hingga 125 prajurit, pasukan ini sering dianggap sebagai salah satu pasukan terkecil di dunia. 

Pasukan tersebut juga merupakan salah satu unit militer tertua yang terus beroperasi di manaberasal dari tentara bayaran Swiss yang direkrut oleh mantan Paus selama Perang Italia (1494 hingga 1559). 

2. Paus Memiliki Lorong Pelarian Tersembunyi

Baca Juga: Daftar 10 Negara yang Tidak Ada Masjid, Salah Satunya Vatikan

Vatikan terhubung dengan Castel Sant’Angelo di Parco Adriano, Roma yang tampak seperti benteng berdinding. Pada tembok tersebut, terdapat lorong tinggi yang membentang sekitar setengah mil. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI