Dia pun menawarkan suaminya Koko untuk membagi ikan itu untuk berdua. "Aku pengin tambah ikan, tapi ikannya tinggal satu dipres sama Denny," kata dia.
Soimah tak habis pikir ternyata tuan rumah menyiapkan lauk ikan mepet sesuai dengan jumlah tamu. "Tamunya lima, (lauk) ikannya juga lima," sindirnya sembari tertawa kencang.
Alih-alih marah, Denny Caknan justru menimpali kalau dirinya memang sengaja menyiapkan makanan secukupnya sesuai budget.
"Memang budgetnya dipas. Berapa orang harus pas," kelakar ayah satu anak itu.
"Udah nanti dia malu," timpal Soimah yang terhibur dengan kelakuan Denny Caknan.
Melihat interaksi Soimah dan Denny Caknan, warganet ramai berkomentar.
"Mae kalau ketemu Denny kocak banget," tulis warganet. "Tamunya 5, ikannya 5, hahaha," sahutnya.