
Angka tersebut diungkap oleh Gufron Syarif, CEO sebuah brand minuman kekinian yang sempat menggunakan jasa endorse Jennifer Coppen.
"Untuk mirroring dari TikTok dan Reels Rp180 juta untuk sekali posting," ujar Gufron, dalam video yang viral di TikTok dari akun @azwan.dj.
Jennifer Coppen sendiri tidak risih dengan terungkapnya tarif endorse tersebut, sebab dengan begitu ia merasa warganet bisa menilai bahwa ia sangat selektif.
"Maka dari itu kalian tahu kalau brand yang aku terima buat endorse adalah brand yang berkualitas," ungkapnya dalam live TikTok.