Gemas! Aksi Ahmad Dhani Hentikan Tangis Putra Bungsu Pakai Gepokan Uang Bikin Ngakak

Yasinta Rahmawati Suara.Com
Selasa, 17 Desember 2024 | 17:32 WIB
Gemas! Aksi Ahmad Dhani Hentikan Tangis Putra Bungsu Pakai Gepokan Uang Bikin Ngakak
Ahmad Dhani dan Mulan Jameela menjadi anggota DPR RI periode 2024-2029 (Instagram/ahmaddhaniofficial/mulanjameela1)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mulan Jameela belum lama ini membagikan video lawas yang merekam interaksi sang suami, Ahmad Dhani dengan putra bungsu mereka, Muhammad Ali.

Dalam video tersebut, Ali yang memakai kaos putih nampak masih balita. Berada dalam gendongan Ahmad Dhani, Ali tampak menangis dan meraung-raung.

Ahmad Dhani kemudian langsung memberikan beberapa gepok uang pecahan seratus ribu ke tangan putranya itu. Lucunya, tangis Ali seketika berhenti saat menerima gepokan uang itu.

"Nih, bagus ini, kamu suka kan? Cup cup ya, udah diem ya," kata Ahmad Dhani, dikutip dari Instagram Mulan Jameela, Selasa (17/12).

"Ini cowok matre," sahut Mulan Jameela yang terkekeh melihat tingkah putranya.

Melalui caption unggahan itu, Mulan Jameela menjelaskan bahwa ia tidak memiliki maksud tertentu dengan membagikan video lawas itu.

Ia mengaku hanya ingin mengenang momen lucu keluarganya. "Maaf ya geess, ga ada niatan apapun, posting ini hanya mengenang kejadian lucu dan jadi hiburan buat keluargaku," tulisnya.

Bak cocoklogi dengan tingkah Ali kecil yang berhenti menangis kala diberi uang, Mulan Jameela menyebut bahwa putra bungsunya itu tumbuh jadi anak yang pintar menabung tapi tidak pelit.

"Ayah @ahmaddhaniofficial dulu selalu cari cara biar anak2 berenti nangis. Dan lucunya sampe sekarang Ali ini paling pinter nabung tp dia ga pelit. MashaaAllah," pungkasnya.

Baca Juga: Beda Kekayaan Mulan Jameela vs Melly Goeslaw: Kebanting 50 Persen, Kini Gaji Keduanya Sama

Warganet pun terhibur dengan video tersebut. Tak sedikit yang menyahut bahwa tingkah Ali ini mewakili banyak kalangan masyarakat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI