Tips Memilih Parfum untuk Tingkatkan Percaya Diri dari El Rumi, Catat Nih!

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Selasa, 17 Desember 2024 | 11:29 WIB
Tips Memilih Parfum untuk Tingkatkan Percaya Diri dari El Rumi, Catat Nih!
El Rumi. [Instagram/@elelrumi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

El Rumi, figur muda yang tengah naik daun, menekankan pentingnya parfum untuk meningkatkan rasa percaya diri. Aroma yang sesuai dengan kepribadian Anda dapat memberikan dorongan tambahan untuk tampil maksimal, baik dalam karier maupun percintaan.

4. Uji Parfum Sebelum Membeli

Sebelum membeli parfum, pastikan Anda mencobanya langsung pada kulit. Aroma parfum dapat berbeda tergantung pada pH kulit masing-masing. Biarkan parfum melekat beberapa saat untuk melihat bagaimana aroma tersebut berkembang.

El Rumi bagikan tips percaya diri dengan parfum yang tepat. (Dok. Fres&Natural EDT)
El Rumi bagikan tips percaya diri dengan parfum yang tepat. (Dok. Fres&Natural EDT)

5. Pertimbangkan Kemasan dan Kepraktisan

Parfum yang hadir dalam kemasan elegan dan mudah dibawa bisa menjadi nilai tambah. Selain praktis, botol yang menarik juga memberikan kesan lebih premium.

Parfum berkualitas tidak harus mahal. Fres & Natural EDT, misalnya, menghadirkan keharuman karya perfumer internasional dengan harga terjangkau, menjadikannya pilihan ideal untuk mendukung kepercayaan diri Anda.

"Kini, Fres & Natural hadir dalam format EDT, dalam 3 varian dengan wangi yang lebih tahan lama, disesuaikan dengan tiga tipe personaliti dan momen spesial. Di mana dengan peluncuran ini, kami berkomitmen untuk terus mendampingi perjalanan pengguna setia Fres & Natural dari usia remaja hingga dewasa. Lewat produk ini, kami juga berharap setiap pengguna dapat meningkatkan rasa percaya diri mereka dengan cara praktis sesuai semangat kami #ConfidenceinABottle, agar mereka bisa mencapai keinginan mereka baik dalam karier, maupun percintaan," tutur Elwinda Septiandhany, Brand Representative Fres & Natural.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI