Komika Senior, Pandji Pragiwaksono Komentari Candaan Gus Miftah: Emang Pantas?

Senin, 16 Desember 2024 | 14:21 WIB
Komika Senior, Pandji Pragiwaksono Komentari Candaan Gus Miftah: Emang Pantas?
Pandji Pragiwaksono (YouTube)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pandji Pragiwaksono akhirnya ikut komentari celetukan Miftah Maulana Habiburrahman alias Gus Miftah. Hal ini diungkap Pandji dalam perbincangan di podcast Rhenald Kasali. 

"Saya sih bertanya-tanya kenapa beliau ditunjuk sih, saya cuma menemukan satu alasan sih alasannya ya balas budi aja, kita tahu Gus Miftah aktif mengkampanyekan Prabowo," ujar Pandji seperti dikutip dari kanal YouTube Rhenald Kasali. 

Sebagai komika senior ia memang menyadari olokan Gus Miftah pada penjual es teh Sunhaji merupakan candaan. 

"Karena saya stand up comedian, saya bilang secara objektif memang konteksnya bercanda. Cuma kita musti tahu yang ngomong siapa beliau kan pemuka agama dan ini juga acara apa, jadi konteks semuanya mesti disadari," ungkap Pandji. 

Baca Juga: Heboh Fenomena Penjual Es Teh Minta Diborong, Deddy Corbuzier Sindir Donatur Sunhaji: Mana Nih?

"Memang beliau bercanda kalau sepakat nggak lucu kan humor beda-beda, cuman tapi kan apakah itu pantas?" tambahnya. 

Gus Miftah (Instagram)
Gus Miftah (Instagram)

Menurut Padji, seorang komika memiliki teori sendiri dalam berkomedi. Dan teori melucu tersebut tampaknya tak dikuasai Miftah Maulana yang merupakan pendakwah. 

"Stand up komedian yang baik tuh nggak bisa nabrak panggung, dia musti lihat panggungnya seperti apa dan meneysuaikan penggungnya," kata Pandji. 

"Nah ini adalah keilmuan komedian sesuatu yang Gus Miftah tampaknya nggak dimiliki karena memang bukan pelawak sehingga dia tabrakin candaan seperti itu, jadi kurang tepat," tandasnya.

Baca Juga: Gus Iqdam Bela Miftah, Gus Arifin Ngaku Tak Suka: Maksudnya Apa Dam?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI