Kaleidoskop 2024: Sederet Artis Terjerat Narkoba, Ada yang Sudah 5 Kali Terciduk

Sabtu, 14 Desember 2024 | 09:54 WIB
Kaleidoskop 2024: Sederet Artis Terjerat Narkoba, Ada yang Sudah 5 Kali Terciduk
Andrew Andika [Instagram/@andrewandika]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

7. Ibra Azhari

Ibra Azhari dihadirkan saat rilis narkoba di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (23/12). [ Suara.com/Oke Atmaja]
Ibra Azhari dihadirkan saat rilis narkoba di Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (23/12). [ Suara.com/Oke Atmaja]

Ibra Azhari ditangkap terkait kasus narkoba pada 3 Januari 2024 lalu. Sama seperti Rio Reifan, Ibra juga telah 5 kali terjerat kasus penyalahgunaan narkoba. Ibra awalnya terjerat kasus narkoba pada tahun 2000 dan divonis 2 tahun penjara.

Ibra lalu kembali ditangkap pada 2003 terkait penggunaan kokain dan ekstasi. Di tahun 2005, adik dari Ayu Azhari ini kedapatan konsumsi sabu di dalam sel tahanan. Lalu pada tahun 2013, Ibra divonis 6 tahun penjara usai mengonsumsi sabu. Setelah itu dia pun kembali ditangkap Polda Metro Jaya di tahun 2019 karena kasus yang sama.

Kontributor : Trias Rohmadoni

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI