Suara.com - Tahun 2024 diwarnai dengan berbagai momen suka dan duka di kalangan para artis. Sayangnya, tak sedikit momen duka menimpa para bintang kebanggaan Tanah Air, dari penyanyi hingga aktor.
Adapun di tahun 2024, segelintir artis yang telah membangun bahtera rumah tangga selama bertahun-tahun akhirnya memilih untuk bercerai. Berikut daftar perceraian artis yang terjadi pada tahun 2024.
Ria Ricis - Teuku Ryan

Kreator konten Ria Ricis memulai tahun 2024 dengan penuh air mata diselingi kelegaan.
Adik ustazah Oki Setiana Dewi tersebut memilih untuk pisah jalan dengan Teuku Ryan usai hampir genap 3 tahun menikah.
Ada sederet alasan mengapa kedua sejoli tersebut berpisah, beberapa di antaranya yakni karena campur tangan mertua hingga tak dipenuhinya nafkah batin.
Kedua orang tua Cut Raifa Aramoana (Moana) tersebut mengajukan cerai pada 30 Januari 2024 dan akhirnya resmi berpisah pada 2 Mei 2024.
Okie Agustina - Gunawan Dwi Cahyono

Mantan istri Pasha Ungu, Okie Agustina cerai untuk kedua kalinya di tahun 2024.
Ia mengakhiri hubungan pernikahannya dengan Gunawan Dwi Cahyo pada 8 Januari 2024 lalu.
Irish Bella - Ammar Zoni
![Ammar Zoni dan Irish Bella menggelar konferensi pers terkait kelahiran anak keduanya di RSIA Bina Medika, Bintaro, Tangerang Selatan, Kamis (25/8/2022). [Fajar Ramadhan/Suara.com]](https://media.arkadia.me/v2/articles/souparmand/nzj8c9ThdjCl38uTJyPsMWhzUk2T6oxk.png)
Irish Bella kini memulai babak baru pernikahan dengan sosok konglomerat Haldy Sabri.
Baca Juga: Kaleidoskop 2024: 5 Makanan Paling Heboh Tahun Ini, sampai Ada yang Dimusnahkan Bea Cukai
Namun masih di tahun yang sama, ia terlebih dahulu menempuh proses perceraian dengan Ammar Zoni.