Suara.com - Sejak menjalin hubungan hingga menikah dengan Thariq Halilintar, Aaliyah Massaid memang kerap dibanding-bandingkan dengan selebgram Fujianti Utami Putri.
Tak heran bila momen pertemuan Aaliyah dengan Fuji maupun keluarganya ramai disoroti warganet, salah satunya seperti yang tampak di video unggahan akun TikTok @/hyitsme_99 berikut ini.
"Aal ketemu Mama Fuji," seperti itulah keterangan yang tertera di videonya, dikutip pada Minggu (8/12/2024). "2025 semua baik-baik gak terima dan gak peduli huru hara. salam damai."
Tampak keduanya sama-sama menghadiri acara 7 bulanan sekaligus gender reveal untuk anak kedua Lesti Kejora dan Rizky Billar. Aaliyah sendiri juga tampak ditemani oleh sang sahabat, Azizah Salsha.
Dewi Zuhriati juga terlihat menghadiri acara tersebut kemudian bertukar sapa dengan fashion stylist Wanda Hara. Tak lama setelahnya Dewi ganti bertukar sapa dengan Aaliyah.
Istri Thariq itu pun tampak menyambut kedatangan Dewi dengan semringah. Tak cuma tersenyum lebar, Aaliyah juga dengan ramah menjabat serta mencium tangan ibunda Fuji.
Momen akrab Aaliyah dan ibunda Fuji inilah yang seketika ramai diperbincangkan warganet. Bukan hanya dibanjiri pujian, beberapa warganet juga terlihat membandingkan Aaliyah dengan adab dan penampilan Zize.
Istri Pratama Arhan itu juga sempat menjabat dan mencium tangan Dewi, tetapi beberapa warganet malah menyebut Zize seperti bibi-bibi. Apalagi karena Zize terlihat hanya tersenyum menemani Aaliyah di acara tersebut.
"Zize kok kaya bibi-bibi," komentar warganet. "Fuji Aliyah sama-sama anak baik semua cuma netizen aja nih kompor," tulis warganet. "Aku malah seneng liat zize sama aal menghormati mama fuji," imbuh warganet lain.
Baca Juga: Fuji Akhirnya Jalan dengan Aisar Khaled, Resmi Pacaran?
"Aal orang baik. azizah sampai bingung lihat aal," kata warganet. "Malah AQ salfok sama azizah," tutur warganet lain. "Aal positif ya orgnya... baik banget," timpal yang lainnya.