Strategi Jitu Membuka Peluang Bisnis, Salah Satunya Beri Apresiasi pada Pelanggan dan Mitra

Vania Rossa Suara.Com
Jum'at, 06 Desember 2024 | 18:14 WIB
Strategi Jitu Membuka Peluang Bisnis, Salah Satunya Beri Apresiasi pada Pelanggan dan Mitra
Wook Customer Gathering 2024. (dok. Wook)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dalam dunia bisnis yang semakin kompetitif, membangun hubungan yang kuat dengan pelanggan dan mitra menjadi kunci keberhasilan. Bukan hanya tentang menjual produk atau jasa, tetapi juga tentang menciptakan pengalaman yang berkesan bagi mereka. Salah satu cara efektif untuk mencapai peluang bisnis ini adalah dengan memberikan apresiasi.

Inilah yang dilakukan PT. Wook Global Technology, yang menutup tahun 2024 dengan menyelenggarakan kembali program tahunan Wook Customer Gathering 2024 dengan tema “Blooming Glory”, di Swissotel Jakarta PIK Avenue, Rabu (4/12/2024).

Sesuai namanya, yaitu customer gathering, pada kesempatan ini hadir berbagai customer setia dari seluruh kota yang ada di Indonesia. Pada kesempatan ini, mereka diperkenalkan lebih jauh dengan seluruh produk yang ada di bawah naungan perusahaan, seperti Vivan, Robot, Samono, Bonbox, Rona, Tusen, Acome, Gamen, dan yang terbaru adalah Aula.

Apresiasi untuk Customer dan Mitra Bisnis

Selain perkenalan produk-produk unggulan, pada customer gathering kali ini, perusahaan juga memberikan apresiasi kepada para pelanggan setianya lewat berbagai hadiah yang diberikan secara khusus untuk para customer. Hadiahnya tak main-main, mulai dari smartphone, speaker, air fryer, dan yang tak kalah menarik adalah paket liburan ke Pulau Dewata selama 4 hari 3 malam.

Customer Gathering 2024 ini juga dihadiri oleh para petinggi Wook, salah satunya adalah Maryna yang merupakan Sales Manager Vivan. Menurutnya, acara ini adalah sebagai bentuk apresiasi kepada seluruh pelanggan setia Wook dimanapun berada.

“Acara ini kami selenggarakan sebagai bentuk apresiasi dan penghargaan kepada seluruh pelanggan setia yang telah memberikan kepercayaan serta dukungannya kepada kami selama ini,” tutur Maryna.

Dalam sambutannya, ia juga menuturkan bahwa kehadiran customer dan mitra bisnis menjadi hal yang teramat penting untuk perkembangan perusahaan. Adanya customer dan mitra bisnis ini telah membuat perusahaan lebih bersemangat lagi untuk menghadirkan pelayanan terbaik di segala lini.

“Dukungan serta kerja sama dari mitra bisnis adalah hal utama dalam perjalanan kami untuk terus memberikan layanan terbaik di bidang produk aksesoris gadget (3C), small home living (SHL), small home appliances (SHA), material building, dan juga furniture,” tambahnya.

Baca Juga: Accor Hotels in Greater Jakarta Gelar Malam Apresiasi 'Meet All Partners'

Customer yang hadir pada acara WOOK Customer Gathering 2024 juga turut menyampaikan kesan pesannya selama bekerja sama dengan perusahaan. Salah satu yang angkat suara adalah Alam yang merupakan pemilik dari Anugrah Plavon PVC.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI