
Suyati atau akrab dikenal dengan nama Yati Pesek merupakan pelawak sekaligus pesinden asal Yogyakarta.
Perempuan yang lahir pada 8 September 1952 ini sudah lama berkecimpung di dunia sinden dan lakon.
Sejak masih belia, Yati sudah mempelajari seni dari sang ibu. Ia bahkan ikut dalam Konservatori Karawitan Surakarta. Kesibukannya menjadi penari membuat Yati hanya mengenyam pendidikan hingga tingkat SD.
Ia juga sempat bergabung dengan komunitas Wayang Orang Jati Mulya, Panca Murti, Darma Mudha, Sari Budaya, hingga Wayang Orang Ajenrem Madiun.
Kiprahnya di dunia seni membawanya masuk ke dalam Ketoprak Mudha Rahayu. Ia juga masuk kelompok Ketoprak Siswa Budaya.
Sebagai pekerja seni yang gigih, Yati berhasil menembus pasar nasional dengan bergabung ke Sandiwara Jenaka yang ditayangkan oleh TVWII Yogyakarta.
Sosoknya juga ikut berperan dalam film Serangan Fajar tahun 1982 dan Langitku Rumahku tahun 1990. Ia masih aktif hingga tahun 2024 dengan bermain peran di film Mendong Tanpo Udan dan Seni Memahami Kekasih.
Kontributor : Dea Nabila
Baca Juga: Syarat dan Biaya Masuk Ponpes Ora Aji Milik Gus Miftah, Pendaftaran Gratis?