Minta Maaf Setelah Ikut Tertawakan Penjual Es Teh
Dalam sebuah video yang ia bagikan di sosial media, Habib Zaidan mengatakan jika ucapan yang dilontarkan oleh Gus Miftah merupakan karakternya saat berdakwah.
"Jadi, sebenarnya memang karakter dakwahnya Gus Miftah itu seperti itu. Kalo saya mau menyalahkan, juga bukan kapasitas saya," kata Habib Zidan.
"Satu lagi, beliau itu kalo memberi kalimat-kalimat seperti itu tuh, kalimat-kalimat spontan, jadi bukan kalimat yang disengaja," imbuhnya.
Banyak yang menyayangkan sikap Habib Zaidan yang justru terlihat minim empati dan juga membela sikap angkuh Gus Miftah.Sehingga, tak sedikit yang mengatakan bahwa ini adalah awal kehancuran karier Gus Miftah dan Habib Zaidan.
Kini, Habib Zaidan telah menyampaikan permintaan maafnya kepada Pak Sunhaji melalui Instagram story yang dibagikannya.
"Saya atas nama pribadi juga meminta maaf kepada Bapak Sunhaji atas diri saya yang ikut tertawa ketika bapak diberikan guyon yang kurang pas. Insya Allah ada hikmahnya diantara semua ini," tulis Habib Zaidan pada Rabu (4/12/2024).
Kontributor : Damayanti Kahyangan
Baca Juga: Benarkah Hinaan Membawa Rezeki? Pelajaran dari Kasus Gus Miftah