4 Gurita Bisnis Miftah Maulana: Ditambah Gaji Setara Menteri

Ruth Meliana Suara.Com
Rabu, 04 Desember 2024 | 18:46 WIB
4 Gurita Bisnis Miftah Maulana: Ditambah Gaji Setara Menteri
Utusan Khusus Presiden Miftah Maulana atau Gus Miftah (Suarajogja.id/Hiskia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kasus Miftah Maulana Habiburrahman mengolok-olok seorang penjual es teh bernama Sunhaji membuatnya jadi bulan-bulanan publik. Bagaimana tidak, Gus Miftah memberikan contoh tidak baik dengan melontarkan kata kasar ke Sunhaji. Semakin ironi, acara itu terjadi saat kajian di Magelang, Jawa Tengah.

Video Miftah mengolok-olok Sunhaji di depan umum langsung viral. Namanya pun tercoreng dan menerima banyak kecaman. Warganet juga mendesak agar Presiden Prabowo Subianto segera mencopot Miftah dari jabatan Utusan Khusus Presiden.

Selain menjadi seorang Utusan Khusus Presiden, Miftah juga diketahui memiliki beberapa gurita bisnis. Lalu, apa saja gurita bisnis yang dimiliki oleh Miftah? Simak inilah selengkapnya.

1. Bisnis pesantren Ora Aji

Baca Juga: Fakta Kekayaan Gus Miftah di LHKPN, Punya Pesantren hingga Bisnis Parfum dan Youtube!

Sebagai pendakwah, Miftah sudah membangun sebuah pesantren bernama Pondok Pesantren (Ponpes) Ora Aji di Sleman, Yogyakarta sejak tahun 2011.

Ponpes ini memiliki ribuan santri yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia. Operasional pesantren ini juga didukung oleh banyak donatur yang berasal dari berbagai kalangan.

2. Bisnis parfum

Miftah juga memiliki bisnis parfum bernama D'Goes yang ia bangun sejak tahun 2022. Parfum yang dijual Miftah juga bervariasi, mulai dari harga Rp100 ribu hingga Rp300 ribu.

Omzet bisnis yang dimiliki Miftah ini bisa mencapai puluhan juta per bulan.

Baca Juga: Es Teh Sunhaji Tak Laku Karena Hujan, Istri Ceritakan Kisah Sedih di Balik Viral Suaminya Dihina Gus Miftah

3. Kanal YouTube

Sumber kekayaan Miftah lainnya juga berasal dari bisnis di kanal YouTube Gus Miftah Official. Ia kerap membagikan dakwah dakwah Islam di kanal YouTube-nya.

Mengintip Social Blade, pendapatan Miftah dari YouTube per bulan sekitar $212 - $3.400. Jumlah ini jika dikonversikan ke mata uang Indonesia menjadi Rp.3.374.904 sampai Rp54.125.820 setiap bulan (Rp15.919 per dolar)

4. Brand ambassador dan ceramah

Miftah juga beberapa kali didaulat untuk menjadi brand ambassador produk. Salah satunya sebuah perusahaan travel bernama PT Kanomas Arci. Perusahaan ini menjadikan Miftah sebagai BA mereka untuk produk travel umroh.

Sebagai pendakwah, Miftah juga kerap diundangn sebagai narasumber untuk ceramah di berbagai kajian di Indonesia.

Beberapa bisnis dan sumber kekayaan Miftah ini juga bukan termasuk gajinya sebagai Utusan Khusus Presiden. Gajinya sebagai Utusan Presiden sendiri bisa mencapai belasan juta rupiah per bulan.

Klarifikasi Miftah Maulana

Gus Miftah (Instagram/@gusmiftah)
Gus Miftah (Instagram/@gusmiftah)

Kabar terakhir, Miftah memang sudah meminta maaf ke publik. Ia juga telah menyambangi rumah Sunhaji yang terletak di Kecamatan Grabag, Kabupaten Magelang, Rabu (4/12/2024) pagi tadi untuk meminta maaf.

"Saya minta maaf, sering ikut pengajian kan? Meskipun niat saya bercanda tapi aku salah, aku minta maaf," ungkap Miftah dalam momen saat ia menyambangi rumah Sunhaji.

Tak hanya itu, video permintaan maaf Miftah kepada publik pun diunggah ulang oleh Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi di TikTok @hasannasbi.

"Saya Miftah Maulana Habiburrahman menanggapi yang viral hari ini, yang pertama dengan kerendahan hati, saya meminta maaf atas kekhilafan saya," ungkap Miftah dalam video tersebut.

Ia bahkan mengaku bahwa dirinya ditegur oleh Sekretaris Kabinet, Mayor Teddy Indra Wijaya.

"Saya juga sudah ditegur oleh Bapak Seskab (Mayor Teddy) yang hari ini berada di Kupang untuk lebih berhati-hati menyampaikan pendapat dan pidato di depan masyarakat umum," tandas Miftah Maulana.

Kontributor : Dea Nabila

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI