35 Soal UAS Bahasa Indonesia Kelas 5 Kurikulum Merdeka, Lengkap dengan Kunci Jawabannya

Baehaqi Almutoif Suara.Com
Selasa, 03 Desember 2024 | 15:37 WIB
35 Soal UAS Bahasa Indonesia Kelas 5 Kurikulum Merdeka, Lengkap dengan Kunci Jawabannya
Ilustrasi Ujian (Pixabay/F1Digitals)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jadwal ujian akhir semester (UAS) sekolah dasar (SD) sudah di depan mata. Semua siswa diharapkan menyiapkannya dengan baik ujian semester 1.

Setiap sekolah berbeda dalam penyelenggaraan UAS. Ada yang sudah mulai sejak 2 Desember, namun beberapa memilih mengawalinya pada tanggal 9 di bulan yang sama.

Untuk kamu yang kelas 5 SD, ada contoh soal pelajaran Bahasa Indonesia. Suara.com telah merangkum contoh soal UAS Bahasa Indonesia kelas 5 Kurikulum Merdeka.

Berikut ini 35 contoh soal UAS Bahasa Indonesia kelas 5 Kurikulum Merdeka:

1. Teks yang memberikan informasi berdasarkan fakta dan kenyataan disebut teks...
a. Narasi
b. Fiksi
c. Nonfiksi
d. Deskripsi
Jawaban: C

2. Antonim dari kata 'tegas' adalah...
a. Ragu
b. Lugas
c. Jelas
d. Teguh
Jawaban: A

3. Kebiasaan membawa barang yang tidak diperlukan saat bepergian membuatnya tampak...
a. Hemat
b. Boros
c. Bijak
d. Sederhana
Jawaban: B

4. Perhatikan pernyataan berikut!
1. Dani gemar membaca buku cerita.
2. Susi sedang mencuci piring di dapur.
3. Ali membeli buku baru untuk pelajarannya.
4. Andi suka bermain sepak bola dan basket.
Kalimat majemuk setara ditunukkan oleh nomor...
a. 1
b. 3
c. 2
d. 4
Jawaban: D

5. Imbuhan pe- pada kata 'hitung' membentuk kata...
a. Penghitung
b. Pemhitung
c. Penhitung
d. Penghitungan
Jawaban: A

Baca Juga: Menggali Xenoglosofilia: Apa yang Membuat Kita Tertarik pada Bahasa Asing?

6. Kalimat majemuk sebab akibat terdapat pada...
a. Ayah memasak di dapur dan ibu membersihkan rumah.
b. Anak itu rajin belajar sehingga mendapat nilai bagus.
c. Budi pergi ke pasar karena suka berbelanja.
d. Rina membawa bekal dan kakaknya membeli jajanan.
Jawaban: B

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI